Apakah Semua Alat Kontrasepsi Sebabkan Berat Badan Naik?

20 Mei 2022 18:05 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi beragam metode kontrasepsi. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi beragam metode kontrasepsi. Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Ada berbagai macam alat kontrasepsi yang bisa dipilih pasangan untuk menjaga jarak kehamilan. Namun, beberapa wanita mungkin bingung memakai yang mana karena khawatir adanya efek samping. Apalagi disebut-sebut memakai alat kontrasepsi dapat membuat berat badan naik, benarkah?
ADVERTISEMENT
Sebelumnya, ada beberapa alat kontrasepsi yang perlu Anda tahu. Mulai dari pil KB, implan, suntik hingga IUD. Ya Moms, mengutip Planned Parenthood, sebagian besar jenis alat kontrasepsi yang kita kenal selama ini sebenarnya tidak akan berpengaruh pada kenaikan berat badan.
Namun, ada beberapa penelitian yang menyatakan, alat kontrasepsi dengan pil KB, cincin, dan IUD tidak sampai menambah atau menurunkan berat badan. Laporan lain menyebut justru beberapa orang mengalaminya ketika mereka menggunakan KB suntik dan implan. Tapi penelitian lain mengungkapkan beberapa wanita dilaporkan mengalami kenaikan berat badan saat menggunakan pil KB.
Lantas, apa hubungannya antara penggunaan alat kontrasepsi dan kenaikan berat badan?

Hubungan Pakai KB dan Berat Badan Naik

Ilustrasi menimbang berat badan setelah pasang kontrasepsi. Foto: Shutter Stock
Beberapa ibu mungkin penasaran soal hubungan penggunaan alat kontrasepsi dan kenaikan berat badan. Nah Moms, mengutip Very Well Health, para ahli pada puluhan tahun silam membuat formula kontrasepsi dengan tingkat hormon yang tinggi. Sehingga, hal ini berdampak pada bertambahnya berat badan.
ADVERTISEMENT
Namun saat ini, tingkat estrogen pada kontrasepsi yang digunakan sudah jauh lebih rendah, kok. Misalnya, pada pil KB yang mengandung estrogen biasa menyebabkan penambahan berat badan, tapi retensi cairannya lebih sedikit dan akan hilang dalam beberapa bulan.
Selain itu, terdapat faktor-faktor lain yang menyebabkan berat badan bertambah saat menggunakan alat kontrasepsi namun tidak saling berkaitan, yakni:
- Perubahan kebiasaan atau pola makan
- Jarang melakukan kegiatan fisik
- Latihan fisik untuk membentuk massa otot
- Kondisi kesehatan tertentu
Ilustrasi wanita khawatir berat badan naik setelah pasang kontrasepsi. Foto: Shutterstock

Tidak Semua Wanita yang Pakai Alat Kontrasepsi Mengalami Kenaikan Berat Badan

Moms, perlu diketahui, naiknya berat badan saat memakai KB tidak dialami oleh semua perempuan. Sebab, tubuh setiap orang berbeda-beda. Tetapi tak dipungkiri, beberapa metode KB memang bisa menyebabkan kenaikan berat badan.
ADVERTISEMENT
Namun apabila tubuh kurang nyaman karena berat badan naik setelah pakai KB, konsultasikan lagi dengan dokter untuk menemukan jenis kontrasepsi lain yang lebih tepat. Carilah kontrasepsi yang tidak memengaruhi nafsu makan atau berat badan Anda.