Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Arti Nama Panembahan Al Saud Nasution, Anak Ketiga Kahiyang Ayu dan Bobby
27 Agustus 2022 20:02 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Seperti kelahiran dua anak sebelumnya, Kahiyang dan suaminya Bobby Nasution tidak langsung mengumumkan nama anaknya. Nah Moms, baru dua hari setelah melahirkan, mereka mengumumkan siapa nama bayi berjenis kelamin laki-laki itu.
"Namanya Panembahan Al Saud Nasution," kata Bobby kepada wartawan di RS Pondok Indah.
Tak banyak dijelaskan oleh Bobby maupun Kahiyang terkait arti namanya. Namun, Kahiyang menyebut arti nama putra keduanya ini adalah 'yang baik-baik'.
"Artinya yang baik-baik untuk anak kami," kata Kahiyang.
Seperti nama dua anak sebelumnya, Bobby dan Kahiyang selalu menyiapkan nama yang rasanya cukup unik. Ya, kedua anak sebelumnya yang diberi nama Sedah Mirah Nasution dan Panembahan Al Nahyan Nasution memiliki gabungan nama Jawa, Arab, dan Batak.
ADVERTISEMENT
Nah Moms, apa ya artinya Panembahan Al Saud Nasution?
Arti Nama Anak Ketiga Kahiyang dan Bobby
Kahiyang dan Bobby ternyata menyematkan nama yang mirip dengan anak keduanya yang berjenis kelamin laki-laki, Panembahan Al Nahyan. Perbedaannya hanya berada di nama tengahnya, Moms.
Kata Panembahan yang menjadi kata pertama berasal dari Bahasa Jawa. Mengutip Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), Panembahan berarti raja atau pemimpin dengan gelar kebangsawanan.
Ya Moms, Panembahan merupakan gelar yang cukup agung dalam budaya Jawa. Salah satu raja di Jawa yang menyandang gelar Panembahan adalah Danang Sutawijaya yang merupakan raja pertama Mataram.
Sementara itu, Al Saud berasal dari bahasa Arab. Saud dapat diartikan sebagai 'beruntung' dan 'yang bahagia'. Sementara nama Nasution sendiri berasal dari marga Mandailing, Sumatera Utara. Marga tersebut akan disematkan secara turun menurun dari garis keturunan ayah.
ADVERTISEMENT
Sehingga, bila digabungkan, nama Panembahan Al Daud Nasution berarti pemimpin yang beruntung dan bahagia.
Jadi, itu dia arti nama anak ketiga Kahiyang Ayu dan Bobby. Semoga, cucu kelima Presiden Jokowi ini bisa tumbuh menjadi pemimpin yang beruntung dan bahagia seperti namanya, ya!