Baca Dulu Artikel Ini Sebelum Ajak Keluarga Mudik Lewat Tol Cipali

28 Mei 2019 10:03 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi gerbang tol Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi gerbang tol Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Memasuki 10 hari terakhir bulan Ramadhan, banyak keluarga yang sudah bersiap mudik. Apakah keluarga Anda termasuk salah satunya, Moms? Bila ya, apakah juga sudah merencanakan mau lewat mana? Kalau berencana mudik lewat tol Cikopo-Palimanan (Cipali), Anda perlu membaca sampai habis artikel ini.
ADVERTISEMENT
Ada apa? Pemerintah akan memberlakukan sistem satu arah atau one way saat arus mudik Lebaran 2019 di beberapa ruas jalan termasuk ruas jalan tol. Nah, tol Cipali menjadi salah satu ruas tol yang seluruhnya akan diberlakukan one way saat mudik lebaran 2019.
Pintu keluar tol Cipali Palimanan. Foto: Dedhez Anggara/Antara
Dari keterangan pers pengelola tol Cipali, PT Lintas Marga Sedaya (LMS), pelaksanaan one way akan dilakukan selama 13 jam nonstop dan akan dimulai pada 30 Mei-2 Juni 2019.
"Untuk pelaksanaan one way di Tol Cipali pada saat arus mudik akan dilaksanakan pada tanggal 30 Mei, 31 Mei, 1 Juni, 2 Juni 2019 Pukul 08.00-21.00 WIB setiap harinya," demikian disampaikan secara tertulis pada, Minggu (26/5).
Sistem one way secara keseluruhan akan dimulai pada KM 25 Cibitung hingga KM 263 Brebes Barat. Artinya ada sejumlah ruas tol bagian dari Trans Jawa yang diberlakukan sistem one way ini. Ruas tol itu, yakni Jakarta-Cikampek, Cikopo-Palimanan, Palimanan-Kanci, Pejagan, hingga Pemalang-Batang.
ADVERTISEMENT
Suasana jalan tol Cipali. Foto: ANTARA FOTO/Dedhez Anggara
Selama sistem ini berlaku, arus lalu lintas dari arah Semarang menuju Jakarta akan dialihkan ke jalur arteri Pantura atau jalur tengah Sumedang. Sistem satu arah juga akan berlaku saat arus balik. Sistem ini akan diberlakukan hingga 12 jam.
"Pada saat arus balik akan dilaksanakan pada tanggal 7-9 Juni 2019 pukul 12.00-24.00 WIB," tambah dia.
Untuk one way saat arus balik, dimulai dari KM 263 Brebes Barat hingga KM 70 Cikampek. Arus lalu lintas dari arah Cikampek menuju Cirebon akan dialihkan melalui Jalur arteri Pantura.
Jangan lupa teruskan informasi ini pada pasangan atau keluarga yang akan mudik bersama Anda ya, Moms! Juga sebarkan pada kerabat dan teman yang mungkin juga membutuhkannya.
ADVERTISEMENT