Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.95.1
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Dikutip dari Mom Junction, selama menyusui, ibu perlu mengonsumsi makanan bergizi seimbang, yakni mengandung karbohidrat, protein, lemak, dan antioksidan. Antioksidan ini salah satunya bisa diperoleh dari kunyit. Tapi, bolehkah ibu menyusui mengonsumsi kunyit?
Kunyit dikenal sebagai salah satu rempah yang kaya akan manfaat. Kendati demikian, masih banyak orang bertanya-tanya apakah ibu menyusui boleh mengonsumsi kunyit.
Amankah Ibu Menyusui Mengonsumsi Kunyit?
Pakar menyebut, ibu menyusui boleh-boleh saja mengonsumsi kunyit. Kunyit merupakan rempah penting yang berguna untuk perkembangan otak dan tubuh.
Kunyit juga merupakan rempah yang terkenal karena sifat antibakteri, antivirus, antiradang, dan antikarsinogeniknya. Selain itu, kunyit disebut dapat meningkatkan kekebalan tubuh ibu dan bayi. Lantas, apa manfaat lain dari kunyit bila dikonsumsi ibu menyusui?
ADVERTISEMENT
Manfaat Kunyit Untuk Ibu Menyusui
1. Pereda Nyeri Alami
Periode setelah melahirkan biasanya ibu merasakan pegal dan nyeri. Selain itu, proses menyusui juga sering kali menyebabkan rasa pegal di punggung. Kunyit memiliki sifat anti-inflamasi yang dapat meredakan nyeri sendi dan punggung.
2. Antidepresan
Depresi pascapersalinan adalah hal yang nyata dan beberapa ibu bisa mengalaminya. Biasanya mereka mengalami karena kewalahan dengan fase hidup yang baru. Hal ini dapat disebabkan oleh kombinasi berbagai faktor mental dan fisik, terutama setelah melahirkan.
Kunyit bertindak sebagai antidepresan alami yang dapat membantu meningkatkan fungsi otak, dopamin, dan kadar hormon. Senyawa kurkumin dalam kunyit mengurangi kecemasan dan meningkatkan DHA di otak.
3. Memperbaiki Pencernaan
Sering kali ibu yang baru melahirkan mengeluhkan gangguan pencernaan, refluks lambung, sembelit hingga kembung. Kunyit dengan sifat anti-inflamasinya, dapat membantu mengembalikan pencernaan Anda ke keadaan normal.
4. Memperkuat Kekebalan Tubuh
ADVERTISEMENT
Mengurus bayi baru lahir memang bisa mengurangi jam istirahat ibu, terutama di malam hari. Hal ini berpotensi menghambat sistem kekebalan tubuh. Kunyit mengandung berbagai sifat antijamur, antibakteri, dan antivirus yang dapat membantu meningkatkan kekebalan tubuh.