Cara Atasi Kulit Kering saat Hamil

5 Mei 2021 8:59 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Cara Atasi Kulit Kering saat Hamil. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Cara Atasi Kulit Kering saat Hamil. Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Ada berbagai masalah yang dapat dialami ibu hamil. Salah satunya, masalah kulit kering! Ya Moms, sekitar 90 persen wanita mengalami perubahan kulit selama hamil.
ADVERTISEMENT
Mengutip Mom Junction, masalah kulit kering umumnya dialami ibu hamil pada trimester kedua dan trimester ketiga. Kekeringan biasa terjadi di area sekitar perut, maupun bisa saja juga dialami di bagian wajah, leher, lengan, payudara, dan paha.
Penyebabnya beragam, mulai dari dehidrasi, tingkat hormonal yang naik turun, hingga kekurangan vitamin A saat hamil. Bagaimana cara mengatasinya? Berikut tips dari kumparanMOM untuk Anda:

Tips Atasi Masalah Kulit Kering saat Hamil

Tips Atasi Masalah Kulit Kering saat Hamil. Foto: Shutterstock
1. Hindari mandi dengan air yang terlalu dingin atau panas karena hal ini dapat menghilangkan pelembap alami dari kulit.
2. Minum air putih yang cukup dan tetap terhidrasi.
3. Gunakan pelembap (moisturizer) dan hydrator. Apa bedanya? Hydrator sendiri berfungsi memberikan air pada permukaan kulit Anda. Sementara, pelembab --seperti namanya berfungsi untuk melembapkan kulit yang kering.
ADVERTISEMENT
4. Tambahkan essential oil atau minyak esensial ke dalam air mandi untuk membantu mengurangi masalah kulit kering saat hamil.
5. Lindungi kulit dari paparan sinar matahari langsung dengan menggunakan tabir surya terutama bila akan beraktivitas di luar ruang.
Ilustrasi ibu hamil makan makanan sehat agar kulit tidak kering. Foto: Shutterstock
6. Konsumsi makanan bergizi yang mengandung lemak sehat, seperti alpukat, kacang-kacangan, minyak zaitun, dan sayuran hijau.
7. Jika tinggal di tempat yang terbilang kering dan kurang lembap, coba gunakan room humidifier di dalam ruangan agar udara tidak kering.
Nah Moms, itulah beberapa penyebab dan cara mengatasi kulit kering saat hamil. Namun, bila masalah kulit kering yang Anda alami saat hamil disertai dengan ruam merah, gatal, pendarahan, atau adanya infeksi pada kulit, terjadi komplikasi seperti eksim, temui dokter segera.
ADVERTISEMENT
****
Saksikan video menarik di bawah ini: