Gracia Indri Umumkan Kehamilan Usia 7 Bulan, Seperti Apa Perkembangannya?

31 Agustus 2022 12:30 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
9
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Gracia Indri umumkan kehamilannya. Foto: Instagram/@graciaz14
zoom-in-whitePerbesar
Gracia Indri umumkan kehamilannya. Foto: Instagram/@graciaz14
ADVERTISEMENT
Kabar gembira datang dari artis Gracia Indri. Wanita 33 tahun tersebut baru saja mengumumkan kehamilan pertamanya pada Senin (29/8). Dalam unggahan Instagramnya, kehamilan Gracia diketahui sudah memasuki usia tujuh bulan.
ADVERTISEMENT
“Ini kabar gembira yang aku dan suami mau share ke kalian. Buat yang dari kemarin komen ‘kok keliatannya begini begitu, dll’ ini jawabannya, iya aku dikasih kepercayaan Tuhan untuk hamil anak pertama kami dan Puji Tuhan sudah mau memasuki usia 7 bulan,” tulis Gracia dalam kolom caption.
Gracia pun meminta doa dari warganet agar kehamilannya diberi kelancaran hingga melahirkan nanti.
“Mohon doa baiknya ya teman-teman, untuk aku, suami, dan terutama untuk baby dalam perutku. Sehat, selamat, bahagia, dan dilancarin semuanya,” ungkap istri dari pria bule asal Belanda bernama David Kurnia Albert tersebut.
Lantas, seperti apa perkembangan kehamilan usia 7 bulan seperti yang dialami Gracia Indri? Simak penjelasan berikut ini sebagaimana dikutip dari What to Expect.
ADVERTISEMENT

Perkembangan Kehamilan 7 Bulan Seperti yang Dialami Gracia Indri

Gracia Indri umumkan kehamilannya. Foto: Instagram/@graciaz14
1. Perkembangan Janin
Kehamilan 7 bulan atau 28 minggu merupakan awal dari trimester ketiga. Pada tahapan ini, janin memiliki berat sekitar 900 gram dan panjang sekitar 38 cm. Selain itu, janin juga mengalami perkembangan yang pesat menjelang kelahirannya. Salah satunya adalah posisinya yang perlahan memutar ke arah jalan lahir.
Tak hanya itu, beberapa anggota tubuh janin juga mengalami perkembangan. Si kecil mulai mencoba mengedipkan mata dan menjulurkan lidah. Sistem pernapasannya juga makin berkembang.
Selain itu, saat aktivitas gelombang otaknya diukur, bayi di dalam kandungan menunjukkan siklus tidur yang berbeda, termasuk fase gerakan mata cepat atau
rapid eye movement (REM). Pada tahap tersebut, bisa jadi janin bermimpi dalam tidurnya.
ADVERTISEMENT
2. Perubahan Fisik Ibu
Memasuki trimester ketiga, ibu hamil umumnya mengalami perubahan fisik yang signifikan seiring dengan perkembangan janin. Tendangan bayi di dalam kandungan yang makin intens mungkin akan membuat ibu merasa tak nyaman dan sulit tidur.
Selain itu, perut yang membesar juga bisa menimbulkan nyeri di panggul dan kaki. Namun, jangan khawatir, Moms. Rasa nyeri tersebut dapat dikurangi dengan kompres air hangat.
Selain rasa nyeri, beberapa ibu mungkin akan merasa kulitnya makin sensitif pada trimester ketiga. Hal itu disebabkan oleh hormon kehamilan yang berkembang, sehingga membuat kulit lebih sensitif pada zat-zat tertentu, seperti sinar matahari, detergen, hingga makanan. Kondisi ini bisa membuat kulit terasa kering dan menimbulkan ruam. Jika dirasa mengganggu, konsultasikan kondisi tersebut ke dokter untuk menemukan obat yang tepat.
ADVERTISEMENT