Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.95.0
Kekurangan Nutrisi saat Hamil dan Menyusui, Apa Dampaknya?
17 Desember 2021 20:00 WIB
·
waktu baca 3 menitBukan tanpa alasan, bila ibu tidak cukup asupan nutrisinya, maka perkembangan otak bayi pun akan ikut terhambat dan memengaruhi perkembangan buah hati di dalam kandungan. Dilansir laman Parents, saat usia kehamilan sudah menginjak 24 minggu, otak janin telah memiliki 10 miliar sel yang akan berkembang terus sesuai dengan nutrisi yang dikonsumsi oleh ibu.
Sebaliknya, ibu yang kekurangan nutrisi saat hamil juga akan meningkatkan risiko kesehatan anak di masa pertumbuhannya. Salah satu kasus yang kerap ditemukan adalah stunting atau kondisi gagal pertumbuhan pada anak—pertumbuhan tubuh dan otak— akibat kekurangan gizi dalam waktu yang lama bahkan sejak persiapan kehamilan. Ciri-ciri stunting bisa dilihat dari postur tubuh anak lebih pendek dari anak seusianya, serta memiliki keterlambatan dalam berpikir.
Selain mengancam kesehatan anak, kekurangan nutrisi disinyalir juga menjadi salah satu penyebab ibu terkena preeklamsia, atau kondisi yang ditandai dengan tekanan darah tinggi (hipertensi) dan kelebihan protein dalam urine. Tak hanya mengancam kehamilan, preeklamsia juga bisa berdampak hingga pasca-persalinan, seperti risiko hipertensi hingga stroke.
Itu hanya beberapa contoh gangguan kesehatan yang dapat mengancam ibu dan anak akibat tidak tercukupinya nutrisi harian yang dibutuhkan. Sayangnya, meski telah mengonsumsi berbagai makanan tinggi nutrisi setiap hari, belum tentu asupan yang dibutuhkan langsung terpenuhi. Apalagi dengan kondisi ibu hamil yang kerap mengalami mual dan muntah sehabis makan.
Lantas, apa lagi masalah yang mungkin terjadi akibat kurangnya nutrisi pada ibu saat hamil dan menyusui? Apa yang harus dilakukan ibu untuk menjaga agar asupan nutrisinya selalu terpenuhi? Dan, apa saja sih, yang sebaiknya dikonsumsi ibu ketika hamil hingga momen menyusui?
Anda bisa mendapatkan jawabannya melalui Live Talkshow kumparanMOM bersama PRENAGEN yang akan mengangkat tema ‘Kekurangan Nutrisi saat Hamil dan Menyusui, Apa Sih Dampaknya?’, Sabtu, 18 Desember 2021, pukul 16.00-17.00 WIB di channel YouTube kumparan dan Zoom.
Dipandu Chacha Raissa sebagai host, program ini juga akan menghadirkan Dokter Spesialis Kebidanan dan Kandungan, dr. Ardiansjah Dara Sjahruddin, SpOG, MKes; Healthcare Communicator, dr. Muliaman Mansyur; dan momfluencer Bunga Jelitha.
Nantinya, para narasumber akan berbagi informasi seputar nutrisi yang dibutuhkan selama masa kehamilan hingga menyusui, manfaat susu almond dan soya untuk ibu, hingga bagaimana mengatasi rasa mual yang sering datang di awal masa kehamilan.
Bukan hanya itu, Bunga Jelitha juga akan berbagai pengalamannya hingga tips sebagai ibu menyusui dengan anak usia 10 bulan. Penasaran? Yuk, daftarkan diri Anda di sini .
Jangan lupa juga catat tanggal dan jamnya agar tidak ketinggalan live-nya ya, Moms!
Artikel ini merupakan bentuk kerja sama dengan PRENAGEN