Lebih Baik Mana, Anak Diberi Apel Merah atau Hijau?

14 Oktober 2019 14:57 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi Apel Hijau dan Apel Merah. Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Apel Hijau dan Apel Merah. Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Buah-buahan kaya akan vitamin, serat, dan mineral yang baik untuk kesehatan anak. Salah satu buah yang paling baik dikonsumsi untuk si kecil adalah buah apel.
ADVERTISEMENT
Dari berbagai jenis buah apel, ada dua buah apel yang paling umum ditemukan yaitu apel merah dan apel hijau. Mana yang lebih baik untuk anak di antara kedua pilihan ini?
Ahli Nutrisi asal Australia, Fiona Tuck, melalui Huffingtonpost menjelaskan mengenai hal ini. Menurutnya soal mana yang lebih baik, perlu disesuaikan dengan apa yang ingin kita capai untuk anak. Bagaimana maksudnya?
Apel merah
Ternyata, hanya sedikit perbedaan antara buah apel merah dan apel hijau, Moms. Namun baik apel merah maupun apel hijau sama-sama memiliki keunggulan masing-masing untuk anak. Itulah kenapa kita perlu memilih berdasarkan tujuan kita memberikannya pada anak.
Bila tujuannya untuk memenuhi serat anak misalnya, maka sebaiknya pilihlah buah apel hijau. Namun, jika ingin memenuhi kebutuhan gula dan karbohidrat anak, pilihlah apel merah untuknya.
ADVERTISEMENT
"Apel hijau mengandung sedikit lebih banyak serat dan lebih sedikit karbohidrat dan gula daripada apel merah," kata Tuck.
Baik apel merah dan apel hijau sama-sama mengandung jumlah vitamin C, pektin, kuersetin, dan flavonoid yang berfungsi untuk melindungi sel-sel anak dari kerusakan oksidatif. Selain itu apel merah dan apel hijau juga sama-sama mengandung vitamin A, B1, B2, B6, C, E, K, folat dan niasin.
Tetapi apel merah memiliki kandungan beta karoten yang lebih tinggi dari apel hijau hingga 50 persen. Hal ini disebabkan oleh warna merah dari apel itu sendiri. Kandungan beta karoten tersebut berfungsi sebagai antioksidan.
Ilustrasi apel hijau Foto: dok.shutterstock
Antioksidan pada apel merah juga ditemukan dari pigmen antosianin yang memberikan warna merah pada kulit apel tersebut. Selain bertindak sebagai antioksidan dan melawan radikal bebas, antosianin juga berfungsi sebagai anti radang, antivirus, dan diduga berperan dalam proses anti kanker.
ADVERTISEMENT
"Apel merah mengandung jumlah anthocyanin yang lebih tinggi yang ditemukan di kulit merah, yang menawarkan manfaat antioksidan dan anti-inflamasi," katanya.
Tuck menyarankan agar Anda benar-benar mencuci bersih apel yang akan dikonsumsi oleh anak. Sebab apel adalah salah satu buah yang paling banyak disemprot pestisida. Bila memungkinkan, kata Tuck, sebaiknya pilihlah apel organik untuk si kecil yang bebas zat-zat kimia yang berbahaya.
Tuck juga membagikan tips agar anak tidak bosan mengonsumsi buah apel, Moms. Caranya dengan mencampurkan yoghurt dengan potongan-potongan apel kecil atau merebus apel dengan sedikit madu dan kayu manis yang bisa dikonsumsi sebagai sarapan anak.
Jadi, jangan ragu lagi ya Moms memberikan apel merah atau apel hijau untuk anak. Baik apel merah maupun apel hijau mengandung nutrisi yang baik untuk anak. Hanya saja disesuaikan dengan apa yang ingin dicapai untuk si kecil.
ADVERTISEMENT