Menu MPASI Bayi dengan Garlic Butter, Coba Yuk!

10 September 2021 10:03 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Menu MPASI 1 Tahun dengan Garlic Butter Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Menu MPASI 1 Tahun dengan Garlic Butter Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Butter atau mentega merupakan salah satu lemak tambahan yang sudah boleh diberikan kepada bayi saat berusia 6 bulan atau saat memulai MPASI. Ya Moms, mentega menyediakan sekitar 100 kalori, 11 gram lemak, dan 0 karbohidrat per sendok makan.
ADVERTISEMENT
Mengutip Solid Starts, kandungan lemak mentega sangat baik bagi perkembangan otak bayi. Jadi tidak ada salahnya untuk segera menambahkan butter dalam makanan bayi. Asal, si kecil tidak memiliki alergi susu sapi.
Salah satu jenis mentega yang kini sedang populer di kalangan orang tua muda adalah garlic butter -mentega yang diolah dengan bawang putih dan kadang diberi beberapa bumbu atau rempah, sehingga rasa dan aromanya menjadi lebih 'wah'!
Perlu diketahui juga Moms, bawang putih merupakan sumber vitamin B6, mangan, selenium, potasium, dan zat besi yang baik. Bawang putih juga dikenal memiliki efek anti-bakteri, anti-jamur dan anti-protozoa, yang dapat membantu melindungi bayi dari infeksi. Jadi bagus sekali untuk MPASI.
Menu MPASI yang dapat dibuat dengan garlic butter pun beragam. Kita bisa dengan mudah memadukannya dengan berbagai bahan lain. Mulai nasi, kentang, pasta, roti, ayam, udang, ikan, sayuran dan banyak lagi.
ADVERTISEMENT
Cek saja berbagai ide menu MPASI untuk bayi yang dibuat dengan garlic butter berikut ini:

Ide Menu MPASI dengan Garlic Butter dan Nasi

Menu MPASI dengan Garlic Butter dan Nasi Foto: Shutterstock
1.Nasi Goreng Garlic Butter
Garlic butter bisa dimanfaatkan untuk berbagai olahan MPASI bayi dengan nasi. Yang paling mudah, nasi goreng! Tanpa harus menambahkan banyak bumbu (atau kecap!) kita tinggal menumis nasi dengan garlic butter untuk mendapatkan rasa sekaligus aroma yang menggugah selera si kecil.
Bila ingin rasa yang lebih kuat, selain untuk menumis, garlic butter dapat ditambahkan juga di bagian akhir sebelum api dimatikan.Dan agar gizinya lebih lengkap, nasi goreng garlic butter bisa diberi tambahan telur, udang, ayam, sayuran cincang hingga parutan keju. Hmm....lezat!
Jangan lupa sesuaikan tekstur nasi dengan usia dan kemampuan makan bayi, ya.
ADVERTISEMENT
2.Bola Nasi dengan Garlic Butter
Selain untuk nasi goreng, mentega bawang putih (garlic butter) juga bisa diolah jadi rice ball atau bola nasi.
Cara membuatnya?
Tuang nasi ke mangkuk, beri garlic butter, aduk rata. Setelah itu buat tambahkan bahan yang Anda suka. Misalnya cincangan wortel, filet ayam atau ikan yang sudah matang, atau keju.
Aduk kembali hingga rata dan mulailah membentuk nasi jadi bulatan bola (sesuai selera besarnya). Kemudian Masukkan bola nasi ke kocokan telur, gulingkan ke tepung roti atau tepung panir, lalu goreng.
Menu yang satu ini ampuh untuk hadapi si kecil yang sedang GTM sekaligus bisa melatih bayi makan sendiri.

Ide Menu MPASI dengan Garlic Butter dan Seafood

Menu MPASI dengan Garlic Butter dan Seafood Foto: Shutterstock
Ikan dori, ikan salmon, hingga udang sangat enak bila diolah dengan garlic butter yang kaya rasa. Pastikan Anda menggunakan ikan atau udang yang segar dan si kecil tidak alergi seafood. Mengolahnya pun mudah dan cepat.
ADVERTISEMENT
1. MPASI Udang dengan Garlic Butter
Mulailah dengan membumbui udang yang sudah dibersihkan dengan olive oil (minyak zaitun), sedikit perasan lemon dan merica. Tambahkan sedikit garam bila si kecil sudah berusia 1 tahun ke atas.
Lalu masak udang di atas wajan dan tambahkan garlic butter langsung ke atasnya hingga meleleh. Taburi dengan sedikit taburan peterseli.
Ikan john dory fillet. Foto: Thinkstock
2.MPASI Ikan Dory dengan Garlic Butter
Seperti mengolah udang, membuat MPASI dengan ikan dory dan garlic butter pun mudah dan cepat.
Siapkan fillet iket dory yang siap diolah, panaskan wajan di atas api sedang. Panaskan minyak zaitun sampai panas.
Setelah minyak Anda mendesis, masak ikan hingga terasa padat di bagian tengah kecokelatan di setiap sisinya. Lalu, beri garlic butter langsung di atas ikan, biarkan meleleh hingga jadi saus.
ADVERTISEMENT
Tambahkan garam, merica dan sedikit perasan lemon bila suka. Setelah matang, ikan atau udang dengan garlic butter dapat disajikan bersama nasi atau pasta sebagai MPASI bayi.
Untuk bayi yang lebih kecil, cincang udang atau ikan sampai halusnya sesuai dengan usia dan kemampuan bayi.

Ide Menu MPASI dengan Garlic Butter dan Ayam

Ide Menu MPASI dengan Garlic Butter dan Ayam Foto: Shutterstok
1. Ayam Tepung Isi Garlic Butter
Ayam filet yang dimasak dengan tepung jadi favorit si kecil? Bisa jadi lebih istimewa bila diberi garlic butter di dalamnya lho, Moms! Selain lebih meresap, ini bisa jadi kejutan rasa yang menyenangkan saat bayi atau balita menikmatinya.
2. Ayam Panggang Garlic Butter
Garlic Butter juga bisa digunakan untuk membuat ayam panggang (baked chicken). Siapkan pingan tahan panas, bumbui ayam, lalu siram dengan garlic butter yang sudah dicairkan seperti saus. Panggang!
ADVERTISEMENT
Tak ada ayam? Kentang dan sayuran pun enak dipanggang dengan garlic butter. Semua enak bahkan juga bisa dinikmati oleh anggota keluarga yang lainnya. Bagaimana Moms, siap mencoba?