Penyebab Bayi Menangis Histeris saat Baru Bangun Tidur

13 Mei 2021 17:23 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Penyebab Bayi yang Baru Bangun Tidur Menangis Histeris Foto: Freepik
zoom-in-whitePerbesar
Penyebab Bayi yang Baru Bangun Tidur Menangis Histeris Foto: Freepik
ADVERTISEMENT
Wajar jika bayi terbangun lalu menangis beberapa kali saat sedang tidur di malam hari. Namun, mungkin Anda jadi khawatir jika si kecil menangis lebih histeris dari biasanya ketika terbangun.
ADVERTISEMENT
Ya Moms, beberapa bayi cenderung menghentakkan kaki dan berteriak saat terbangun dari tidurnya. Sehingga Anda mungkin akan langsung menenangkannya agar bayi bisa kembali tidur. Tetapi, bila bayi menangis histeris saat bangun tidur, orang tua perlu khawatir enggak, ya? Simak beberapa penyebabnya di sini, Moms.

5 Penyebab Bayi yang Baru Bangun Tidur Menangis Histeris

Penyebab Bayi yang Baru Bangun Tidur Menangis Histeris Foto: Freepik
1. Siklus Tidur
Hal yang normal jika bayi sering terbangun beberapa kali saat sedang tidur. Mengutip Reid Health, itu karena bayi kesulitan tidur sendiri. Sehingga, jika terbangun, mereka pun menangis histeris untuk meminta bantuan supaya menidurkannya kembali.
2. Kondisi Fisik
Penyakit atau kondisi fisik tertentu, dapat membuat bayi sulit tidur karena merasakan ketidaknyamanan. Kondisi ini bisa jadi karena ia tumbuh gigi, infeksi, atau merasakan penyakit lain, sehingga ia pun terbangun dan menangis histeris.
ADVERTISEMENT
Penyebab Bayi yang Baru Bangun Tidur Menangis Histeris Foto: Freepik
3. Takut Jauh dengan Orang Tua
Beberapa bayi akan merasakan takut saat jauh dari orang tuanya. Meskipun ini adalah salah satu tonggak perkembangan yang normal, namun beberapa bayi bisa mengalami masalah tidur selama fase ini.
Mengutip Mom Junction, kecemasan yang dialami bayi menyebabkan mereka menangis histeris saat bangun dari tidurnya. Sehingga beberapa bayi selalu ingin tidur sambil menyusu atau digendong karena belum siap untuk tidur sendiri.
4. Tonggak Perkembangan Baru
Bayi mungkin jadi bersemangat ketika sedang mempelajari keterampilan baru seperti berguling, merangkak, berjalan, atau duduk. Si kecil cenderung mencoba keterampilan baru ini di tempat tidur pada malam hari. Sehingga saat waktunya tidur, ia tak bisa tidur nyenyak dan bisa menangis histeris saat terbangun.
ADVERTISEMENT
5. Lapar
Bayi yang kelaparan atau tidak menyusu dengan cukup sebelum tidur, bisa terbangun sambil menangis di tengah malam karena lapar. Anda mungkin sering memerhatikan perilaku ini saat mereka sedang membutuhkan lebih banyak asupan makanan atau ASI dari biasanya, Moms.
****
Saksikan video menarik di bawah ini: