Tidak Merasa Mual saat Hamil, Normal Enggak Sih?

6 April 2019 12:29 WIB
clock
Diperbarui 22 April 2019 11:30 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi ibu hamil mual Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi ibu hamil mual Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Ternyata, tidak semua wanita mengalami mual saat hamil. Ya Moms, ada yang bisa melewati masa kehamilan sembilan bulan tanpa merasa mual sama sekali. Apakah Anda termasuk yang seperti itu? Atau mengenal orang yang mengalaminya?
ADVERTISEMENT
Bila ya, selain rasa senang atau kagum, Anda mungkin juga jadi bertanya-tanya: normal enggak sih, seperti itu?
“Normal dan sangat beruntung!” kata dr. Karno Suprapto, SpOG, dokter spesialis ObGyn dari Rumah Sakit Mayapada, Cilandak, Jakarta Selatan saat dihubungi kumparanMOM.
Ternyata, tidak mengalami rasa mual saat sedang hamil adalah sesuatu yang normal, bahkan Anda bisa disebut beruntung. Karena dengan tidak munculnya rasa mual saat hamil, Anda bisa tetap beraktivitas selama masa kehamilan tanpa merasa lemas.
Dr. Karno menambahkan, kesiapan fisik dan mental untuk menerima kehamilan dapat membantu agar ibu tidak merasa mual saat hamil.
“Sebagai contoh ibu-ibu berusia di bawah 25 tahun lebih banyak yang mengalami mual dibandingkan dengan ibu yang sudah berusia 30 tahun atau lebih.”
ADVERTISEMENT
Ilustrasi ibu hamil mual Foto: Shutterstock
Selain kesiapan mental, alasan lain yang dapat membuat ibu tidak mual saat hamil adalah karena ibu dapat menjaga pola makannya. Dengan menjaga pola makan sehat, maka gangguan pencernaan pun dapat dikurangi.
Menurut dr. Hendra Nurjadin, Sp. PD-KGEH, dokter spesialis penyakit dalam di RS Pondok Indah saat ditemui kumparanMOM, risiko naiknya asam lambung pada ibu hamil bertambah karena bayi di dalam rahim akan menekan lambung ibu ke atas.
Untuk menghindari munculnya rasa mual karena asam lambung, ibu sebaiknya mengikuti menghindari terlalu banyak makanan yang asam atau pedas, lebih rajin beraktivitas, mencegah kelebihan berat badan saat hamil dan menghindari minumam bersoda.
Terakhir, dr. Karno mengatakan ibu yang disiplin dalam mengatur waktu makan juga dapat membantu mencegah rasa mual saat hamil.
ADVERTISEMENT
“Makan sebelum lapar dan berhenti makan sebelum kenyang. Semua jangan berlebihan atau kekurangan,” tutup dr.Karno.
------------------------------------
Masih ada artikel-artikel seputar rasa mual selama hamil yang kumparanMOM siapkan untuk Anda. Agar betul-betul paham, yuk baca habis semuanya!