Abu Janda Usai 12 Jam Diperiksa Polisi: Saya Tak Ingin Buat Onar

1 Februari 2021 21:33 WIB
comment
4
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Abu Janda mengenakan seragam Banser.

 Foto: Instagram/@permadiaktivis2
zoom-in-whitePerbesar
Abu Janda mengenakan seragam Banser. Foto: Instagram/@permadiaktivis2
ADVERTISEMENT
Permadi Arya alias Abu Janda akhirnya selesai diperiksa Bareskrim Polri soal twit ‘Islam Arogan’, Senin (1/2). Abu Janda diperiksa sekitar 12 jam lebih.
ADVERTISEMENT
Abu Janda mengatakan, tak ingin lagi membuat kegaduhan. Ia mengaku tak pernah berniat membuat keonaran.
“Tentu aja saya enggak ingin membuat kegaduhan apalagi keonaran. Ini kejadian di luar perkiraan saya,” kata Abu Janda di Bareskrim, Jakarta Selatan, Senin (1/2).
Cuitan Abu Janda soal Islam arogan yang membalas cuitan Tengku Zulkarnain. Foto: Dok. Istimewa
Abu Janda menuturkan, ada pihaknya yang sengaja memviralkan twitnya tersebut. Padahal twit tersebut untuk mengomentari twit Tengku Zulkarnaen.
“Saya enggak tahu ada yang kerajinan men-SS (screenshoot) saya punya komen lalu diviralkan. Suatu yang tidak saya perkirakan. Karena bukan konten yang saya posting di-timeline saya,” ujar Abu Janda.
“Kalau itu sifatnya konten mandiri konten tunggal di akun saya pastinya saya punya pertimbangan, pertimbangan komentar yang saya udah lupa saya tentunya enggak memperkirakan ini bakal ramai seperti ini,” sambung Abu Janda.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya, Dittipid Bareskrim Polri telah selesai memeriksa Permadi Arya alias Abu Janda terkait twitter ‘Islam Arogan’. Abu Janda diperiksa Senin (1/2) pagi.
Setelah menjalani pemeriksaan, Abu Janda keluar dari Bareskrim sekitar pukul 20.10 WIB atau telah diperiksa selama 12 jam.
Infografik 6 Kali Abu Janda Dilaporkan ke Polisi. Foto: kumparan