Ada Akun Lain Penyebar Hoaks di YouTube yang Diincar Polri

15 Oktober 2021 17:04 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Konpers Penangkapan Direktur TV terkait penyebaran Hoaks lewat Youtube Aktual TV. Foto: Jonathan Devin/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Konpers Penangkapan Direktur TV terkait penyebaran Hoaks lewat Youtube Aktual TV. Foto: Jonathan Devin/kumparan
ADVERTISEMENT
Bukan hanya Aktual TV saja yang menyebarkan hoaks. Data yang diperoleh intelijen Polri, masih ada akun lainnya di YouTube yang aktif menyebarkan hoaks.
ADVERTISEMENT
"Ternyata ini bukan akun satu-satunya, masih ada akun-akun lain yang beredar," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yusuf, saat konferensi pers di Polda Metro Jaya, Jumat (15/10).
Dalam kasus penyebaran konten hoaks oleh Aktual TV ini, Polres Metro Jakarta Pusat menangkap tiga tersangka dengan inisial AZ, M dan AF.
Yusri juga menyebutkan ketiganya memiliki peran yang berbeda, AZ sebagai pemilik dan pembuat ide konten, M sebagai pengelola akun sekaligus editor, dan AF sebagai pengisi suara.
Aktual TV diketahui telah membuat sebanyak 765 konten provokatif dan adu domba dalam akunnya.
Saat ini ketiga pelaku masih dalam tahap menuju persidangan. Kini pihak kepolisian masih mengembangkan kasus dan mencari akun penyebar berita bohong lainnya.
ADVERTISEMENT
==========================
Ikuti survei kumparan dan menangi e-voucher senilai total Rp3 juta. Isi surveinya sekarang di kum.pr/surveinews