Bahagianya para Pemulung Disambangi Perwira TNI dan Diberi Sembako

10 Oktober 2020 10:25 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemberian sembako kepada masyarakat kurang mampu dari komunitas 4x4 Pajero Alumni Angkatan Udara 98 (K4K4P AAU 98) di kawasan Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Foto: Polsek Pasar Minggu
zoom-in-whitePerbesar
Pemberian sembako kepada masyarakat kurang mampu dari komunitas 4x4 Pajero Alumni Angkatan Udara 98 (K4K4P AAU 98) di kawasan Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Foto: Polsek Pasar Minggu
ADVERTISEMENT
Di masa pandemi COVID-19 ini masyarakat saling berbagi. Mereka yang berlebih membantu yang kekurangan. Seperti yang dilakukan para perwira TNI AU ini di kampung pemulung.
ADVERTISEMENT
Menurut Wakapolsek Pasar Minggu AKP Nurma Dewi dalam keterangannya, Minggu (10/10), Komunitas 4 x 4 Pajero Alumni Angkatan Udara 98 (K4K4P AAU 98) bersama unsur 3 Pilar Pasar Minggu menyambangi pemukiman pemulung di kawasan Kebagusan.
Pemberian sembako kepada masyarakat kurang mampu dari komunitas 4x4 Pajero Alumni Angkatan Udara 98 (K4K4P AAU 98) di kawasan Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Foto: Polsek Pasar Minggu
AKP Nurma Dewi yang mengawal jalannya proses pembagian sembako menyampaikan, kegiatan berlangsung pagi ini pukul 08.00 WIB.
"Pemberian ini dari Komunitas 4 x 4 Pajero Alumni Angkatan Udara 98 (K4K4P AAU 98) bersama unsur 3 Pilar Kecamatan Pasar Minggu untuk meringankan beban masyarakat kurang mampu menghadapi situasi Pandemi Covid 19 saat ini," beber Nurma.
Nurma menjelaskan, para pemulung ini sangat berbahagia menerima paket sembako. Berkali-kali mereka menyampaikan terima kasih.
Pemberian sembako kepada masyarakat kurang mampu dari komunitas 4x4 Pajero Alumni Angkatan Udara 98 (K4K4P AAU 98) di kawasan Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Foto: Polsek Pasar Minggu
Nurma juga menegaskan proses pembagian sembako ini dilakukan dengan protokol kesehatan.
ADVERTISEMENT
Hadir dalam acara ini Kolonel TNI AU Hardi, Peltu Billy Andria dari Babinsa Koramil Pasar Minggu, Satpol PP Kebagusan dan tokoh masyarakat.
Adapun sembako yang dibagikan antara lain Beras Rojo lele 5 kg, gula, minyak goreng, sarden, mi, dan lainnya.
"Acara ini mentaati protokoler kesehatan COVID-19 sesuai Instruksi Pemerintah dan kegiatan tersebut berlangsung aman kondusif," tegas dia.