Baku Tembak KKB dan TNI-Polri di Kota Sugapa, Papua, Ratusan Warga Mengungsi

30 Oktober 2021 20:58 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Penembakan dan pembakaran di sekitar Bandara Bilorai Kabupaten Intan Jaya oleh KKB dan TNI-Polri. Foto: Instagram/@brimob_id
zoom-in-whitePerbesar
Penembakan dan pembakaran di sekitar Bandara Bilorai Kabupaten Intan Jaya oleh KKB dan TNI-Polri. Foto: Instagram/@brimob_id
ADVERTISEMENT
Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Papua terlibat baku tembak dengan anggota TNI-Polri pada Jumat (29/10) selama lebih dari 4 jam, sejak pukul 15.38 hingga 20.00 WIT. Kejadian saling tembak terjadi di beberapa titik Kota Sugapa, Kabupaten Intan Jaya, Provinsi Papua.
ADVERTISEMENT
Penembakan tersebut berakhir dengan pembakaran bangunan dan kendaraan di Bandara Bilorai Kabupaten Intan Jaya oleh KKB.
"Pada hari Jumat tanggal 29 Oktober 2021 sekitar pukul 15.38 s/d 20.00 WIT, telah terjadi gangguan tembakan di beberapa titik Kota Sugapa," tulis akun Instagram @brimob_id.
"Berujung kontak tembak dan pembakaran bangunan maupun kendaraan di Bandara Bilorai Kab Intan Jaya oleh KKB," imbuhnya.
Dilaporkan, KKB juga membakar mobil ambulans, mobil tangki air, dan beberapa bangunan milik Bandara Bilorai.
Akibat dari peristiwa tembakan dan pembakaran itu, ratusan warga terpaksa mengungsi ke beberapa gereja dan Polsek Sugapa.
"Mohon doanya aparat keamanan dan masyarakat yang berada di sana selalu diberikan kesehatan dan perlindungan dari Tuhan Yang Maha Esa," tulisnya.
Penembakan dan pembakaran di sekitar Bandara Bilorai Kabupaten Intan Jaya oleh KKB dan TNI-Polri. Foto: Instagram/@brimob_id
Penembakan dan pembakaran di sekitar Bandara Bilorai Kabupaten Intan Jaya oleh KKB dan TNI-Polri. Foto: Instagram/@brimob_id
Penembakan dan pembakaran di sekitar Bandara Bilorai Kabupaten Intan Jaya oleh KKB dan TNI-Polri. Foto: Instagram/@brimob_id
Penembakan dan pembakaran di sekitar Bandara Bilorai Kabupaten Intan Jaya oleh KKB dan TNI-Polri. Foto: Instagram/@brimob_id
Penembakan dan pembakaran di sekitar Bandara Bilorai Kabupaten Intan Jaya oleh KKB dan TNI-Polri. Foto: Instagram/@brimob_id