Banyuwangi, Bondowoso dan Madiun Kini Jadi Zona Merah

30 Juni 2021 1:11 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Anggota polisi meminta pedagang untuk segera menutup tempat usahanya saat Pemberlakuan PPKM Mikro, di Jalan Kapas Krampung, Surabaya, Jawa Timur. Foto: Didik Suhartono/ANTARA FOTO
zoom-in-whitePerbesar
Anggota polisi meminta pedagang untuk segera menutup tempat usahanya saat Pemberlakuan PPKM Mikro, di Jalan Kapas Krampung, Surabaya, Jawa Timur. Foto: Didik Suhartono/ANTARA FOTO
ADVERTISEMENT
Satgas COVID-19 Jawa Timur memperbaharui zonasi penularan COVID-19. Kini zona merah ada di dua kabupaten dan satu kota yakni Banyuwangi, Bondowoso dan Madiun.
ADVERTISEMENT
"Pekan lalu zona merah di Bangkalan, Ponorogo dan Ngawi, tapi sekarang sudah bergeser," kata anggota Satuan Tugas Kuratif COVID-19 Jawa Timur dr. Makhyan Jibril dikutip dari Antara, Rabu (30/6).
Makhyan menuturkan, penularan COVID-19 di Bangkalan, Ponorogo dan Ngawi sudah mulai menurun. Kini tiga daerah itu masuk zona oranye atau risiko sedang.
Menurutnya, kebijakan PPKM mikro yang diberlakukan ketat dan lokal di tiga daerah itu berhasil menekan penularan COVID-19.
"Termasuk intervensi masif, khususnya di Bangkalan yang selama ini telah menjadi fokus dengan PPKM mikro dan penambahan RS darurat lapangan ditambah dengan ekspansi tempat tidur," ucap dia.
Meski perkembangan penularan COVID-19 di Bangkalan, Ponorogo dan Ngawi menurun, Makhyan mengatakan di beberapa kabupaten/kota lain malah terjadi kenaikan kasus.
ADVERTISEMENT
"Ke depan, sasaran intervensi lebih detail akan dilaksanakan di tiga daerah yang sekarang masuk zona merah," kata dia.
Berdasarkan data Dinas Kominfo Jatim, di Banyuwangi jumlah kasus COVID-19 hingga saat ini tercatat 7.373 orang. Rinciannya 6.161 orang sembuh, 724 orang meninggal dunia. Lalu ada 488 kasus aktif.
Kemudian di Bondowoso, jumlah kumulatif warga yang terserang COVID-19 hingga saat ini tercatat 2.865 orang dengan rincian 2.387 orang sembuh, 200 orang meninggal dunia. Lalu ada 278 kasus aktif.
Sedangkan di Kota Madiun, jumlah kumulatif warga yang terserang COVID-19 hingga saat ini tercatat 3.215 orang dengan rincian 2.771 orang sembuh, 220 orang meninggal dunia. Lalu ada 224 kasus aktif.
Warga membesuk keluarganya yang dikarantina di Rumah Sakit Darurat COVID-19 Tulungagung, Jawa Timur, Rabu (23/6/2021). Foto: Destyan Sujarwoko/ANTARA FOTO