Bobby Nasution Nonaktifkan Kepala BKD Medan, Diduga karena Jual Beli Jabatan

6 April 2022 2:07 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Wali Kota Medan Bobby Nasution saat memimpin rapat di Kecamatan Medan Helvetia. Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Wali Kota Medan Bobby Nasution saat memimpin rapat di Kecamatan Medan Helvetia. Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Wali Kota Medan Bobby Nasution menonaktifkan Kepala Badan Kepegawaian Daerah dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKDPSDM) Kota Medan Zain Noval. Musababnya Zain diduga melakukan jual beli jabatan.
ADVERTISEMENT
"Hari Kamis (penonaktifannya). (Dia) lagi diperiksa. Pemeriksaan bukan dicopot secara definitif, hanya kebutuhan pemeriksaan. Dinonaktifkan bahasanya," ujar Bobby kepada wartawan di Balai Kota, Medan, Selasa (5/4)
Bobby membenarkan dugaan jual beli jabatan Zain, tetapi dia masih belum merincinya.
"Ya, sesuai tupoksi jabatannya ya (diduga karena jual beli jabatan), belum ada kemungkinan lain," ujarnya.
Menantu Presiden Joko Widodo ini menyerahkan pemeriksaan kasus tersebut sepenuhnya kepada Inspektorat. Sembari dia mengimbau jajarannya agar bekerja sepenuh hati dan tidak terlibat kegiatan menyimpang.
"(Detail kasusnya) tanya Inspektorat lah. Yang pasti saya tekankan, tegaskan berkali-kali, kepada seluruh jajaran Pemko Medan, dalam melayani, dalam memberikan pelayanan, kita wajibkan tidak ada namanya pungli, tidak ada namanya transaksi di dalamnya," ujar Bobby.
ADVERTISEMENT