Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Bupati Jember Berangkatkan Peserta Tajemtra yang Difasilitasi PT KAI
31 Agustus 2024 18:36 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Hendy menilai bahwa fasilitas cuma-cuma tersebut merupakan salah satu cara PT KAI turut serta dalam mendukung terselenggaranya acara tradisi tahunan masyarakat Jember .
Pernyataan Hendy diungkapkan, saat memberangkatkan ratusan peserta Gerak jalan Tajemtra 2024 bersama Vice President KAI Daop 9 Jember Hengki Prasetyo di Stasiun Jember, Sabtu, (31/8).
Berdasarkan informasi yang dihimpun, ada sekitar 500 peserta yang diberangkatkan menumpang kereta api dari stasiun Jember ke stasiun Tanggul.
"Luar biasa, karena dengan apa yang dilakukan KAI sangat membantu masyarakat yang dalam hal ini peserta Tajemtra. Saya berpesan juga tetap menjaga ketertiban dan kebersihan ya," tutur Hendy.
Ia menyampaikan, perhatian seperti PT KAI ini ke depan bisa ditiru oleh instansi lain di Jember. Berbagai pihak ikut mendukung event apapun yang dilakukan oleh Pemkab Jember.
ADVERTISEMENT
"Misalnya ada bus gratis untuk peserta, atau angkutan lainnya juga bisa. Ya, semoga tahun depan ada yang mencontoh seperti KAI ini," ucap Hendy.
Salah seorang peserta, Andi, mengaku senang dengan pelayanan kereta gratis tersebut. Karena, keberangkatannya ke lokasi start Tajemtra yang berjarak 40 kilometer terasa dipermudah.
"Terima kasih, ini sangat membantu peserta Tajemtra 2024. Dan yang paling penting ini gratis. Jadi, peserta bisa lebih hemat untuk biaya kegiatan," ungkap Andi.
PT KAI Daerah Operasi (Daop) 9 Jember menyediakan satu rangkaian kereta yang bisa digunakan oleh peserta Tajemtra. Rangkaian kereta ini berangkat dari stasiun Jember menuju stasiun Tanggul.
Artikel ini dibuat oleh kumparan Studio