Demo BEM UI di Kawasan Istana Hari Ini, Polisi Tutup Jalan Patung Kuda-Harmoni

28 Oktober 2021 10:24 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo. Foto: Twitter/ @TMCPoldaMetro
zoom-in-whitePerbesar
Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo. Foto: Twitter/ @TMCPoldaMetro
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Ditlantas Polda Metro Jaya melakukan antisipasi terkait rencana aksi yang digelar BEM UI dan aliansi buruh di depan Istana Negara, Jakarta Pusat, Kamis (28/10) siang ini.
ADVERTISEMENT
Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yugo mengatakan, pihaknya tengah mempersiapkan pengalihan arus lalu lintas. Namun, hal itu masih bersifat situasional.
“Pengalihan arus lalu lintas masih sebatas situasional melihat perkembangan di lapangan,” kata Sambodo di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan.
Sambodo menuturkan, bila terjadi kepadatan, pihaknya akan melakukan penutupan di kawasan Patung Muda, perempatan Harmoni, hingga di depan Kedubes AS.
“Kemungkinan akan ada penutupan nanti di Patung Kuda. Kemudian putaran Harmoni, kemudian di Kedubes AS tapi lihat situasi,” ujar Sambodo.
Terkait jumlah personel yang dilibatkan, Sambodo belum mengungkapkannya.
Dalam postingan akun instagram BEM UI @bemui_official, terdapat rencana unjuk rasa di depan Istana. Demo tersebut bertemakan Do’s And Don’t Akhir Hari Sumpah Pemuda.
ADVERTISEMENT
==========================
Jangan lewatkan informasi seputar Festival UMKM 2021 kumparan dengan mengakses laman festivalumkm.com. Di sini kamu bisa mengakses informasi terkait rangkaian kemeriahan Festival UMKM 2021 kumparan, yang tentunya berguna bagi para calon dan pelaku UMKM.