Foto: Tampang Tersangka Baru Kasus Suap Hakim Terkait Vonis Lepas CPO

16 April 2025 10:01 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Kejaksaan Agung (Kejagung) mengumumkan satu orang tersangka baru dalam kasus dugaan suap terkait pengaturan vonis lepas perkara persetujuan ekspor (PE) crude palm oil (CPO) di Kejaksaan Agung, Jakarta, Selasa (15/4) malam.
ADVERTISEMENT
Direktur Penyidikan Jampidsus Kejagung, Abdul Qohar, mengungkapkan bahwa tersangka baru itu yakni Muhammad Syafei selaku Head of Social Security & License Wilmar Group.
Total sudah ada delapan tersangka korupsi yang dijerat Kejagung dalam kasus dugaan suap pengaturan vonis tersebut. Termasuk di antaranya 4 Hakim yang diduga menerima suap hingga Rp 60 miliar.
Head Social Security Legal PT Wilmar Group berinisial MSY (kiri) berjalan usai menjalani pemeriksaan di Gedung Kejaksaan Agung, Jakarta, Selasa (15/4/2025). Foto: Fauzan/ANTARA FOTO