Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Giliran Gunung Marapi di Sumbar yang Erupsi, Radius Aman 4,5 Km
18 April 2024 17:54 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Beberapa gunung berapi di Indonesia tengah aktif-aktifnya dua hari terakhir. Terbaru, sore ini giliran Gunung Marapi di Sumatera Barat yang meletus.
ADVERTISEMENT
"Terjadi erupsi G. Marapi pada hari Kamis, 18 April 2024, pukul 15:29 WIB. Tinggi kolom erupsi tidak teramati," kata PVMBG dalam keterangannya, Kamis (18/4).
Erupsi terekam di seismograf dengan amplitudo maksimum 26.7 mm dan durasi 34 detik.
"Masyarakat di sekitar Gunung Marapi dan pendaki/pengunjung/wisatawan agar tidak memasuki dan tidak melakukan kegiatan di dalam wilayah radius 4.5 km dari pusat erupsi (Kawah Verbeek) Gunung Marapi."
Selain itu, PVMBG juga mengimbau masyarakat yang bermukim di sekitar lembah/aliran/bantaran sungai-sungai yang berhulu di puncak G. Marapi agar selalu mewaspadai potensi ancaman bahaya lahar yang dapat terjadi terutama di saat musim hujan.
"Jika terjadi hujan abu maka masyarakat diimbau untuk menggunakan masker penutup hidung dan mulut untuk menghindari gangguan saluran pernapasan (ISPA)," kata PVMBG.
ADVERTISEMENT
Status Gunung Marapi kini masih berada di level III atau Siaga.
"Serta perlengkapan lain untuk melindungi mata dan kulit. Selain itu agar mengamankan sarana air bersih serta membersihkan atap rumah dari abu vulkanik yang tebal agar tidak roboh."
Sebelum Marapi, sejumlah gunung juga erupsi di 2 hari terakhir ini. Yang paling menyita perhatian adalah erupsi Gunung Ruang di Sulawesi Utara. Statusnya kini bahkan sudah Level IV atau Awas.
Status Gunung Ruang telah naik dari 'siaga' menjadi 'awas' pada Kamis (18/4). Aktivitas Ruang juga disebut berpotensi tsunami. Selain itu, tercatat ada lima gunung api lain yang ikut erupsi, yaitu Gunung Ibu, Lewotolok, Dukono, Semeru, dan Marapi.
Updated 19 April 2024, 10:25 WIB
Aktifkan Notifikasi Breaking News Ini