Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Gus Ipul soal Kerja Bareng Cak Imin di Kabinet Prabowo
21 Oktober 2024 10:46 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Saifullah Yusuf atau Gus Ipul kembali terpilih menjadi Menteri Sosial di Kabinet Merah Putih Prabowo Subianto. Di sisi lain, Prabowo juga memilih Muhaimin Iskandar sebagai Menko Pemberdayaan Masyarakat.
ADVERTISEMENT
Keduanya punya histori konflik terutama dalam posisi mereka sebagai Sekjen PBNU dan Ketum PKB. Bahkan dengan jabatan baru ini, bukan tak mungkin Cak Imin akan jadi Menko membawahi kementerian Gus Ipul.
Lalu, bagaimana Gus Ipul melihat kondisi ini?
"Enggak lah yang penting kita kan kerja atas arahan presiden. Jadi imamnya Presiden, ya kita ikut keputusannya. Berkoordinasi dengan siapa, ya kita akan kerjakan," kata Gus Ipul di Istana Kepresidenan Jakarta, Senin (21/10).
Gus Ipul tak mau pusing dengan posisi itu. Dia ingin fokus bekerja sesuai arahan Prabowo yang pernah disampaikan kepadanya.
"Karena sejak awal Presiden menyampaikan kabinet ini adalah kabinet yang harus kompak terintegrasi," tutur dia.
"Tidak ada masalah dengan siapa saja. Tapi sampai sekarang saya belum tahu nanti koordinasinya dengan siapa," ucap dia.
ADVERTISEMENT
PBNU dan PKB pernah berseteru setelah Pilpres selesai. PBNU yang menyebut sebagai "ibu kandung" PKB merasa perlu melakukan evaluasi atas berbagai langkah yang dinilai keluar dari nilai-nilai NU.
PKB membantah hal itu. Cak Imin menegaskan PKB dan PBNU berbeda. PBNU tak bisa mencampuri urusan PKB karena punya legal standing yang berbeda: satu ormas, satu lagi partai.
Presiden Prabowo telah mengumumkan jajaran menteri & wakil menteri di Istana Negara pada Minggu (20/10) malam. Para menteri dan wamen akan dilantik oleh Prabowo pada hari ini. Rencananya pelantikan akan dilakukan sekitar pukul 10.00 WIB.
Updated 22 Oktober 2024, 9:46 WIB
Aktifkan Notifikasi Breaking News Ini