Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.100.2
HUT ke-75 KAI: Penumpang Kereta Cukup Bayar 75% dari Harga Normal, Ini Daftarnya
26 September 2020 3:40 WIB

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Calon penumpang kereta cukup membayar 75% dari harga normal. Kepala Humas PT KAI Daop 1 Jakarta Eva Chairunisa menjelaskan, 7 keberangkatan KA Jarak Jauh dari Stasiun Gambir, Pasar Senen dan Stasiun area Daop 1 Jakarta yang mendapatkan diskon.
"Mulai dari Rp150.000 untuk relasi Jakarta-Surabaya dan Jakarta-Malang, Rp160.000 untuk relasi Bandung-Surabaya, serta Rp190.000 untuk relasi Jakarta-Yogyakarta," kata Eva dalam keterangannya, Sabtu (26/9).
Tiket promo dapat dipesan melalui aplikasi KAI Access, web kai.id, dan seluruh channel penjualan resmi lainnya. Promo berlaku untuk 7 perjalanan KA keberangkatan 28 September 2020 dari stasiun area Daop 1 Jakarta:
Berikut daftar KA keberangkatan dari stasiun area Daop 1 Jakarta yang mendapatkan promo:
ADVERTISEMENT
Tak hanya itu, pelanggan yang berangkat menggunakan KA Promo HUT ke-75 KAI berhak mengikuti undian berhadiah voucher tiket KA Eksekutif dan suvenir menarik.
Adapun di tengah pandemi virus corona, KAI menerapkan protokol kesehatan ketat dalam perjalanan. Misalnya penumpang wajib menunjukkan surat bebas COVID-19 dengan bukti tes PCR atau rapid test, dengan jenjang waktu 14 hari sejak diterbitkan.
ADVERTISEMENT
Surat pernyataan sehat juga bisa diajukan dengan surat keterangan bebas gejala seperti influenza (influenza-like illness) yang dikeluarkan dokter rumah sakit atau puskesmas. Ini berlaku bagi daerah yang tidak memiliki fasilitas tes PCR atau rapid test.
Untuk penumpang KA jarak jauh juga wajib mengenakan face shield yang dibagikan secara gratis selama dalam perjalanan hingga meninggalkan area stasiun tujuan. Namun bagi pelanggan dengan usia di bawah 3 tahun (infant) diminta membawa face shield secara mandiri.
Penumpang juga wajib memakai masker, dan melakukan pengecekan suhu yang harus di bawah 37,3 derajat, serta mengimbau pelanggan untuk memakai pakaian lengan panjang.