Idap Kanker Prostat, SBY Dirawat di Mayo Clinic AS atas Saran Tim Dokter RI

3 November 2021 13:46 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono menyampaikan keterangan pers terkait KLB Partai Demokrat di Puri Cikeas, Bogor, Jawa Barat, Jumat (5/3).  Foto: Asprilla Dwi Adha/ANTARA FOTO
zoom-in-whitePerbesar
Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono menyampaikan keterangan pers terkait KLB Partai Demokrat di Puri Cikeas, Bogor, Jawa Barat, Jumat (5/3). Foto: Asprilla Dwi Adha/ANTARA FOTO
ADVERTISEMENT
Sekretaris Majelis Tinggi Partai Demokrat, Andi Mallarangeng, mengungkapkan Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) akan menjalani pengobatan kanker prostat di Mayo Clinic, Amerika Serikat.
ADVERTISEMENT
“Di Mayo Clinic, Minnesota,” jelas Andi saat dihubungi kumparan, Rabu (3/11).
Andi menjelaskan, rumah sakit tersebut dipilih atas pertimbangan tim dokter RI. Selain itu, Mayo Clinic sudah terkenal bisa menangani penyakit kanker seperti yang diidap SBY.
“Itu saran dari tim dokter di Indonesia yang melihat memang track record rumah sakit itu baik. Tim dokter yang di sana, yang menangani Pak SBY juga dilihat,” ungkapnya.
Selama di AS, SBY akan didampingi oleh anggota keluarganya secara bergantian. SBY yang telah bertolak ke AS, Selasa (2/11) kemarin, didampingi oleh putra bungsunya Edhie Baskoro Yudhoyono. Sementara Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) akan menyusul kemudian.
Sebelumnya, staf pribadi SBY, Ossy Dermawan, mengungkapkan SBY telah berkonsultasi kepada tim dokter, baik di dalam maupun luar negeri, terkait kanker prostat stadium awal yang diidapnya.
ADVERTISEMENT
Sesuai dengan kondisi kesehatan, disimpulkan bahwa semua opsi terbuka untuk melakukan pengobatan dan penyembuhan SBY.
"Setelah dilakukan konsultasi yang mendalam dengan tim dokter Indonesia, termasuk para urolog senior, diputuskan medical treatment dilakukan di sebuah rumah sakit di luar negeri yang memiliki pengalaman panjang dan teknologi yang maju untuk menangani kanker prostat," kata Ossy.
"Tim dokter luar negeri dalam komunikasi langsung dengan Bapak SBY (via telemedicine), setelah mempelajari semua data kesehatan Bapak SBY, menyampaikan optimismenya untuk bisa mengatasi penyakit yang diderita Bapak SBY," lanjut dia.
Mayo Clinic yang dipilih SBY sebagai tempat pengobatannya memiliki reputasi yang sangat baik dan kerap menjadi rujukan untuk studi internasional. Mereka juga memiliki pusat perawatan kanker.
ADVERTISEMENT