Indah Kurnia: Anak Saya Dikonfrontasi dengan Pelaku Sampai Jam 5 Pagi

6 Juni 2022 19:05 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Konpers Anggota DPR PDIP Indah Kurnia terkait anaknya Justin di DPR, Senin (6/6).  Foto: Annisa Thahira Madina/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Konpers Anggota DPR PDIP Indah Kurnia terkait anaknya Justin di DPR, Senin (6/6). Foto: Annisa Thahira Madina/kumparan
ADVERTISEMENT
Anak anggota DPR RI Fraksi PDIP Indah Kurnia, Justin Frederick (23), menjadi korban penganiayaan di Tol Dalam Kota arah Cawang, Sabtu (4/6). Dua orang pelaku kini sudah diamankan.
ADVERTISEMENT
Indah mengungkap sampai saat ini belum ada upaya baik dari pelaku maupun perwakilan keluarga pelaku untuk bertanggung jawab atas insiden tersebut.
Bahkan saat di Polda untuk melakukan pemeriksaan, korban bernama Justin tersebut dikonfrontasi dengan pelaku hingga jam 5 pagi.
“Belum ada. Terus terang sejak kejadian itu tidak terpikirkan belum ada upaya apa pun. Anak saya satu hari sampai jam 5 pagi kami ada di Polda bersama kakak-kakaknya, dikonfrontir dengan pelaku,” kata Indah di Gedung DPR, Senayan, Senin (6/6).
Saat diperiksa di rumah sakit, Indah mengatakan bahwa sang anak mengalami muntah-muntah. Namun, karena Justin mengaku lebih nyaman di rumah, maka ia dibawa pulang ke rumah untuk perawatan jalan.
Indah juga menyebut bahwa sang anak terus menunjukkan ketegaran dengan tetap mengatakan bahwa dirinya tidak apa-apa.
ADVERTISEMENT
“Dia paling nyaman di rumah, jadi posisinya memutuskan untuk pulang. Saya pulang ke Jakarta lihat anak saya muntah-muntah, ya saya paksa bawa ke rumah sakit karena takut kenapa-kenapa. Tapi dia mencoba tegar, aku nggak papa,” ujarnya.
Selanjutnya, Justin mengikuti medical check up dan observasi oleh dokter di rumah sakit secara keseluruhan.
“Karena beberapa dokter sahabat saya mengingatkan untuk kontak kepala agak keras seperti itu, harus dilakukan observasi paling tidak 2 dokter dan mengatakan ada istilah medis yang saya nggak paham,” tandasnya.