Ingat! Nomor Telepon Layanan Angkut Jenazah di Jakarta, Gratis

2 Juli 2021 13:59 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
clock
Diperbarui 13 Agustus 2021 13:54 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Petugas palang hitam membawa peti jenazah untuk dimakamkan di lokasi pemakaman COVID-19 TPU Pondok Ranggon, Jakarta, Jumat (2/10/2020). Foto: MUHAMMAD ADIMAJA/ANTARA FOTO
zoom-in-whitePerbesar
Petugas palang hitam membawa peti jenazah untuk dimakamkan di lokasi pemakaman COVID-19 TPU Pondok Ranggon, Jakarta, Jumat (2/10/2020). Foto: MUHAMMAD ADIMAJA/ANTARA FOTO
ADVERTISEMENT
Ketersediaan ambulans untuk kebutuhan pasien dan jenazah COVID-19 sangat minim karena terus melonjaknya kasus positif corona.
ADVERTISEMENT
Saat ini, Dinas Pertamanan dan Hutan Kota DKI Jakarta menyediakan kendaraan untuk keperluan layanan angkut jenazah corona.
"Jika teman-teman membutuhkan bantuan dan informasi mengenai Pelayanan Angkut Jenazah, silakan untuk hubungi nomer Hotline pelayanan Angkut Jenazah Dinas Pertamanan dan Hutan Kota Provinsi DKI Jakarta," dikutip dari instagram @tamanhutandki, Kamis (1/7).
Jasa layanan angkut jenazah yang disediakan adalah gratis untuk seluruh warga DKI Jakarta yang memerlukan kendaraan untuk anggota keluarganya yang terkena musibah.
"Mari saling mengingatkan, jaga dirimu dan orang lain agar tetap mematuhi prokotol kesehatan yang berlaku dan tetap patuhi 5M," pungkasnya.
Berikut nomor hotline pelayanan angkut jenazah yang bisa dihubungi via telepon:
021-548-4544
021-548-0137
0815-8483-0285
0895-4330-0400-0
0857-1442-8739