Inggris Catat 48.854 Kasus COVID-19 dan 52 Kematian dalam 24 Jam

13 Desember 2021 1:22 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sejumlah pejalan kaki mengenakan masker saat berjalan di London, Inggris. Foto: AFP/TOLGA AKMEN
zoom-in-whitePerbesar
Sejumlah pejalan kaki mengenakan masker saat berjalan di London, Inggris. Foto: AFP/TOLGA AKMEN
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Inggris melaporkan kasus harian COVID-19 pada Minggu (12/12). Tercatat ada 48.854 kasus baru dalam kurun 24 jam.
ADVERTISEMENT
Dengan tambahan itu, kini total kasus COVID-19 menjadi 10.819.515 orang. Sedangkan kasus aktif ada 1.182.669 orang.
Sementara pasien meninggal dunia, ada tambahan sebanyak 52 orang. Sehingga kini total pasien COVID-19 meninggal di Inggris jadi 146.439.
Tambahan pada Minggu, lebih sedikit dari tambahan kasus pada Sabtu (11/12). Tercatat pada Sabtu ada 54.073 kasus baru dan 132 kematian.
Sementara terkait kasus Omicron, berdasarkan laporkan Badan Keamanan Kesehatan Inggris tercatat 633 kasus baru. Sehingga total kasus varian Omicron menjadi 1.898.
Sebelumnya, Inggris kembali mewajibkan pemakaian masker dalam rangka pencegahan penyebaran varian Omicron. Kebijakan itu berlaku pada Selasa (30/11).
Penduduk Inggris wajib memakai masker di tempat umum seperti angkutan umum, pusat perbelanjaan, bank dan salon.
ADVERTISEMENT
Seluruh pendatang dan pelaku perjalan di Inggris juga wajib tes PCR dua hari setelah ketibaan. Mereka turut diwajibkan isolasi mandiri sampai hasil keluar.