Ini Isi Suvenir HUT Ke-79 RI di IKN

17 Agustus 2024 9:03 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Suvenir tamu undangan yang menghadiri upacara HUT ke-79 RI di Istana Negara IKN, Kalimantan Timur, Sabtu (17/8/2024).  Foto: Zamachsyari/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Suvenir tamu undangan yang menghadiri upacara HUT ke-79 RI di Istana Negara IKN, Kalimantan Timur, Sabtu (17/8/2024). Foto: Zamachsyari/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Upacara peringatan HUT ke-79 Republik Indonesia tahun ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Kali ini, upacara peringatan digelar di 2 tempat di Jakarta dan di IKN. Presiden Jokowi akan mengikuti upacara di IKN. Sementara Wakil Presiden Ma'ruf Amin di Jakarta.
ADVERTISEMENT
Selain para pejabat, upacara di IKN juga turut dihadiri oleh tamu lain. Namun, tamu di IKN berdasarkan undangan dari pemerintah bukan seperti di Jakarta yang dibuka umum.
Mereka yang mengikuti upacara di IKN pun mendapatkan cenderamata. Dalam paket cenderamata HUT ke-79 RI tersebut, para tamu menerima beberapa barang yang berwarna dominan biru dan putih.
Barang-barang tersebut terdiri dari tas jinjing berwarna biru, totebag berwarna biru, topi berwarna putih, kaus berwarna biru, dan notebook berwarna abu-abu.
Souvenir tamu undangan yang menghadiri upacara HUT ke-79 RI di Istana Negara IKN, Kalimantan Timur, Sabtu (17/8/2024). Foto: Zamachsyari/kumparan
Saipul (54), perwakilan dari Paguyuban Warga Jember di Samarinda, yang hadir sebagai salah satu tamu undangan, mengungkapkan kebanggaannya menghadiri upacara itu.
“Senang sekali. Kami ada kesempatan diundang. Luar biasa. Tidak semua orang bisa diundang ke sini. Rasanya Paguyuban warga Jember dan paguyuban warga-warga lainnya diundang untuk menghadiri upacara di IKN ini yang perdana,” ujarnya di IKN, Sabtu (17/8).
ADVERTISEMENT
Saipul juga berharap agar pembangunan di IKN bisa berjalan merata dan memberikan dampak positif, terutama bagi wilayah pedalaman Kalimantan Timur. Ia pun menyebut pembangunan IKN memiliki dampak baik.
“Setahu saya efeknya bagus semua. Ya ada sih suara yang minor-minor, tapi mayoritas bagus aja menurut penilaian saya,” ucap dia.