Jelang Idul Adha, Lalin di Bundaran HI dan Depan Polda Metro Jaya Ramai Lancar

17 Juni 2024 0:23 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Suasana lalu lintas di depan Polda Metro Jaya jelang Idul Adha 1445 H, Minggu (16/6/2024) malam.  Foto: Fadhil Pramudya/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Suasana lalu lintas di depan Polda Metro Jaya jelang Idul Adha 1445 H, Minggu (16/6/2024) malam. Foto: Fadhil Pramudya/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Idul Adha 1445 H jatuh pada Senin (17/6) besok. Pada malam jelang Idul Adha 1445 H, situasi lalu lintas di sejumlah lokasi terpantau ramai lancar.
ADVERTISEMENT
Dalam pantauan di kawasan Bundaran HI sekitar pukul 20.30 WIB, arus lalu lintas tampak ramai lancar. Tampak juga tidak ada takbiran keliling yang digelar di lokasi tersebut.
Kondisi serupa juga tampak di depan Polda Metro Jaya. Dalam pantauan kumparan sekitar pukul 21.05 WIB, arus lalu lintas di kedua jalur juga terpantau ramai lancar.
Suasana lalu lintas di depan Polda Metro Jaya jelang Idul Adha 1445 H, Minggu (16/6/2024) malam. Foto: Fadhil Pramudya/kumparan
Sebelumnya, Polda Metro Jaya memang mengimbau masyarakat agar tidak melakukan takbir keliling dalam menyambut Hari Raya Idul Adha 1445 H.
"Kami mengimbau agar masyarakat tidak melakukan takbir keliling. Masyarakat bisa merayakan malam takbiran di masjid agar lebih khusyuk," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Ari Syam Indradi, Minggu (16/6), dikutip dari Antara.
Tak hanya itu, Ade Ary juga mengimbau masyarakat untuk tidak melakukan kegiatan di luar rumah.
Suasana lalu lintas jelang Idul Adha 1445 H di Bundaran HI, Minggu (16/6/2024) malam. Foto: Fadhil Pramudya/kumparan
"Seperti konvoi, menyalakan petasan, suar, dan lain-lain pada saat malam takbir guna menghindari hal-hal yang tidak diinginkan," imbuh dia.
ADVERTISEMENT
Adapun Kementerian Agama (Kemenag) telah menetapkan 1 Zulhijah 1445 H jatuh pada tanggal 8 Juni 2024. Dengan demikian, Idul Adha jatuh pada tanggal 17 Juni 2024 (10 Zulhijah).
Hal tersebut berdasarkan sidang isbat yang digelar di Kantor Kemenag, Jalan Thamrin, Jakarta, Jumat (7/6) malam.
"Hari Raya Idul Adha jatuh pada Senin 17 Juni 2024," kata Wakil Menteri Agama RI, Saiful Rahmat Dasuki.