Kapolri Ungkap Pemicu Kemacetan hingga H-4 Lebaran 2023

20 April 2023 1:07 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kepadatan kendaraan roda empat dari arah Jakarta setelah melewati Gerbang Tol Kalikangkung Semarang, Jawa Tengah, Rabu (19/4/2023). Foto: Aditia Noviansyah/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Kepadatan kendaraan roda empat dari arah Jakarta setelah melewati Gerbang Tol Kalikangkung Semarang, Jawa Tengah, Rabu (19/4/2023). Foto: Aditia Noviansyah/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo telah meninjau arus mudik pada H-4 Lebaran Idul Fitri 1444 H pada Rabu (19/4). Peninjauan dilakukan di Stasiun Pasar Senen hingga KM 72 atau tepatnya di GT Cikarang Utama pada malam hari.
ADVERTISEMENT
Sigit kemudian mengungkapkan pemicu kepadatan kendaraan yang terjadi hingga H-4 lebaran.
"Ada beberapa masalah yang mengakibatkan kepadatan tadi ada informasi kendaraan mogok. Itu tentu membuat masalah karena berdampak menghambat kendaraan yang ada di belakangnya," kata Sigit.
Kapolri Listyo Sigit hadir untuk melepas para pemudik di kawasan Silang Monas, Jakarta pada Selasa (18/4). Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
Eks Kapolda Banten itu mengatakan, masalah kendaraan yang mogok ini diperlukan penanganan cepat.
Selain itu, Sigit mengatakan, masalah jalan yang dirasa masih sempit juga menjadi pemicu kepadatan kendaraan selama arus mudik.
"Tadi sempat ada evaluasi perbaikan di jalur tertentu untuk nanti dilebarkan. Itu tapi untuk mudik 2024, tapi dari hal yang ada, perbaikan telah dilaksanakan," ucap Sigit.
"Temuan di 2022 sudah diperbaiki namun dinamika di lapangan kita lihat ada jalur lain yang tentunya perlu dilakukan perbaikan apakah sifatnya permanen atau sifatnya sementara cukup menggunakan rambu, contraflow ini jadi diskusi di lapangan," tambah dia.
Kepadatan kendaraan roda empat dari arah Jakarta setelah melewati Gerbang Tol Kalikangkung Semarang, Jawa Tengah, Rabu (19/4/2023). Foto: Aditia Noviansyah/kumparan
Lebih jauh, Sigit juga meminta kepada tim penyapu kendaraan di bahu jalan tol, untuk bekerja ekstra. Sebab masih banyak ditemukan kendaraan yang berhenti di bahu jalan tol.
ADVERTISEMENT
"Kita minta tim penyapu di bahu jalan, harus digeser masuk rest area ataupun kalau memang rest area penuh, keluar dulu exit masuk jalur arteri nanti bila sudah cukup, masuk lagi ke tol supaya betul jalur utama ini tak ada kendala," kata Sigit.