Kemendagri: Kepulauan Widi Diduga Dilelang Broker di Situs Asing

4 Desember 2022 20:22 WIB
·
waktu baca 5 menit
comment
4
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi pulau. Foto: Artiom Photo/Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi pulau. Foto: Artiom Photo/Shutterstock
ADVERTISEMENT
Kepulauan Widi di Halmahera Selatan yang memiliki lebih dari 100 pulau, akan dilelang di situs asing Sotheby’s Concierge Auctions yang kantornya berbasis di New York, Amerika Serikat (AS).
ADVERTISEMENT
Kemendagri sudah menginvestigasi kabar kepulauan yang lebih dikenal sebagai Cagar Alam Widi (Widi Reserve) itu. Dirjen Bina Adwil Kemendagri, Safrizal, mengungkap sudah menggelar rapat pada tanggal 24 November 2022 di Kabupaten Halmahera Selatan, secara daring dan luring.
Rapat dihadiri Kemendagri, Kementerian Kelautan, TNI AL, Pemprov Maluku Utara, hingga Pemkab Halmahera Selatan. Dalam rapat, diketahui ada 83 pulau di Halmahera Selatan yang merupakan gugusan atau Kepulauan Widi.
"Namun tidak ada satu pun nama Pulau Widi di gugusan Kepulauan Widi tersebut," Safrizal dalam keterangan tertulis Minggu (4/12).
Dalam rapat itu juga diketahui adanya perusahaan yang merupakan broker yaitu PT. Leadership Islands Indonesia (PT. LII), yang diduga melelang Kepulauan Widi.
PT LII memiliki MoU pembangunan dan pengembangan kawasan pariwisata Kepulauan Widi dengan Pemprov Maluku Utara, Pemkab Halmahera Selatan tanggal 27 Juni 2015.
ADVERTISEMENT
Berikut secara lengkap hasil rapat tersebut:
ADVERTISEMENT
Berikut tindak lanjut yang disepakati para pihak dalam rapat sesuai dengan tugas, fungsi dan kewenangannya.
ADVERTISEMENT