Kontrakan di Cilodong Depok Longsor, 20 Orang Mengungsi

10 Februari 2021 11:08 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Longsor terjadi di Sukamaju, Depok. Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Longsor terjadi di Sukamaju, Depok. Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Sederet kontrakan delapan pintu di RT 2, RW 3, Kelurahan Sukamaju, Kecamatan Cilodong, Depok, longsor. Kontrakan itu lokasinya berada di pinggir Kali Cijantung dengan dibatasi turap beton. Lokasi kontrakan itu lebih tinggi dari kali.
ADVERTISEMENT
Salah seorang warga, Busran (43) mengatakan, longsor terjadi pada Selasa (9/2) sekitar pukul 01.30 WIB. Dia bersyukur pada kejadian itu, tidak ada korban luka atau meninggal. Namun, dampak dari longsor membuat 8 kepala keluarga harus mengungsi.
“Dari delapan kepala keluarga terdapat 20 orang yang tinggal di kontrakan itu,” ujar Busran, Rabu (10/2).
Busran menjelaskan, longsor menyebabkan teras depan kontrakan yang dia sewa dari pemilik bernama Dadang mengalami kerusakan cukup parah. Tanah dan beton berjatuhan ke Kali Cijantung.
Longsor terjadi di Sukamaju, Depok. Foto: Dok. Istimewa
Busran mengungkapkan, 20 orang penghuni kontrakan sementara mengungsi ke rumah pengurus RT hingga petugas PUPR Kota Depok melakukan sterilisasi lokasi longsor untuk mencegah longsor susulan.
Selain itu, PMI Kota Depok telah memberikan bantuan kebutuhan terhadap warga yang terdampak longsor.
ADVERTISEMENT
“PMI sudah memberikan bantuan logistic, terpal, hingga alat kebersihan,” ujar Busran.