Korlantas ke Pemudik: daripada Macet, Lebih Baik Berangkat Sesuai Jadwal Gage

25 April 2022 23:42 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kakorlantas Irjen Pol Firman Shantyabudi. Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Kakorlantas Irjen Pol Firman Shantyabudi. Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Korlantas Polri sedang menerapkan uji coba rekayasa ganjil genap atau gage mulai Senin (25/4) hingga Rabu (27/4). Hal itu dilakukan guna mengantisipasi kemacetan saat arus mudik Lebaran 2022 di jalan tol.
ADVERTISEMENT
Kakorlantas Polri, Irjen Pol Firman Shantyabudi, mengatakan sebaiknya pemudik yang memiliki kendaraan pribadi mematuhi sistem ganjil genap. Dia pun meminta pemudik menyesuaikan nomor pelat kendaraannya sesuai dengan skema ganjil genap agar terhindar dari kemacetan.
“Makanya tadi saya bilang tolong dimonitor daripada bermacet-macet di jalan lebih baik ditunggu saja jam nya, karena yang dari Jakarta roda dua juga di jalur arteri atau yang tidak sedang ganjil genap juga ada di sana,” kata Firman di Tol Cikarang Utama, Bekasi, Senin (24/5).
Firman akan melakukan pengalihan lalu lintas ke jalur arteri kepada pengendara mobil pribadi yang nekat melintas di jalan tol jika nomor pelatnya tidak sesuai dengan tanggal keberangkatan.
“Jadi mereka tidak kita larang untuk mudik, tapi saat itu jalur tol sedang kita gunakan untuk yang ganjil, genap, seusia harinya. Yang lain silakan, tapi lewat [jalur] arteri,” ujar Firman
Sejumlah kendaraan terjebak kemacetan di Jalan Lintas Timur (Jalintim) Palembang-Jambi di Banyuasin, Sumatera Selatan, Minggu (24/4/2022). Foto: Nova Wahyudi/ANTARA FOTO
Firman mengimbau masyarakat agar lebih dewasa dan bersabar menunggu waktu keberangkatan sesuai dengan nomor pelat kendaraannya. Hal itu untuk menciptakan suasana nyaman.
ADVERTISEMENT
“Jadi tolong kita bergantian menggunakan jalan, karena tadi [uji coba ganjil genap] angkanya di atas rasio yang ada, kalau kita mau lancar antre, lancar bergantian, jadi pendewasaan di jalan raya,” pungkasnya.
Selain ganjil genap, Korlantas Polri juga menyiapkan rencana aturan one way untuk mengantisipasi kemacetan. Selain saat arus mudik, satu jalur atau one way dan ganjil genap ini juga akan berlaku saat arus balik.
Lokasi pemberlakuan one way dan ganjil genap berada di ruas tol Jakarta-Cikampek (Japek) hingga Tol Kalikangkung yang akan dilaksanakan mulai tanggal 28 April-1 Mei 2022. Sementara, untuk arus balik one way akan diberlakukan pada ruas tol yang sama pada 6-8 Mei 2022.