Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Libur Lebaran Sekolah di Jakarta, Banten, Jabar Ditambah 3 Hari hingga 12 Mei
5 Mei 2022 13:14 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
ADVERTISEMENT
Kemendikbudristek memutuskan memperpanjang libur sekolah di wilayah DKI Jakarta, Banten, dan Jabar selama 3 hari hingga 12 Mei 2022. Plt Kepala Biro Kerja Sama dan Humas Kemendikbudristek, Anang Ristanto mengatakan, keputusan ini untuk membantu pemerintah dalam mengurai kemacetan arus balik Lebaran.
ADVERTISEMENT
"Kemendikbudristek menanggapi dengan positif hasil koordinasi dengan Kemenhub terkait upaya bersama dalam membantu mengurai kemacetan pada arus balik Lebaran 2022, utamanya di kawasan Jabodetabek," kata Anang, Kamis (5/6).
Anang mengatakan pihaknya berkoordinasi dengan Pemprov DKI Jakarta, Jabar dan Banten agar keputusan memperpanjang libur sekolah dapat diterapkan.
"Untuk itu Kemendikbudristek menindaklanjuti dengan berkoordinasi dengan pemerintah Provinsi DKI Jakarta, Jawa Barat dan Banten untuk memberikan fleksibilitas penambahan masa libur sekolah selama tiga (3) hari hingga 12 Mei 2022," ujarnya.
Lebih lanjut, kata dia, pemerintah provinsi juga sudah berkoordinasi dengan pemerintah kabupaten/kota untuk dapat menerapkan keputusan tersebut.
"Keputusan ini akan disosialisasikan oleh pemerintah daerah untuk diterapkan sebagaimana mestinya," tutupnya.
Sebelumnya, Presiden Jokowi mengatakan pemerintah memprediksi puncak arus balik mudik Lebaran 1443 U akan terjadi pada 6-8 Mei mendatang. Jokowi mengimbau agar pemudik kembali sebelum atau sesudah puncak arus balik terjadi.
ADVERTISEMENT
"Saya ingin mengingatkan bahwa pemerintah memprediksi puncak arus balik akan terjadi pada tanggal 6, 7, 8 Mei 2022" kata Jokowi dalam video yang diunggah di YouTube Sekretariat Presiden, Selasa (3/5).
***
Ikuti program Master Class, 3 hari pelatihan intensif untuk para pelaku UMKM, gratis! Daftar Sekarang DI LINK INI.