Mahasiswi Tewas dalam Koper di Hutan Mojokerto Sempat Dilaporkan Hilang

8 Juni 2023 17:00 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sebuah mayat di dalam koper terbungkus karung ditemukan di kawasan Gajah Mungkur, Kecamatan Pacet, Mojokerto pada Rabu (7/6/2023). Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Sebuah mayat di dalam koper terbungkus karung ditemukan di kawasan Gajah Mungkur, Kecamatan Pacet, Mojokerto pada Rabu (7/6/2023). Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Mayat mahasiswi bernama Angelina Natania alias AN ditemukan di dalam koper di jurang Tahura Raden Soerjo, kawasan Gajah Mungkur, Kecamatan Pacet, Mojokerto, Rabu (7/6). Dia diduga orang yang dilaporkan hilang sebulan sebelumnya, pada Jumat (5/5).
ADVERTISEMENT
"Laporan terhadap orang hilang pada 5 Mei, ada. Kejadian penemuan mayat di Pacet, Mojokerto, ada (Rabu, 7 Juni)," kata Kapolrestabes Surabaya Kombes Pasma Royce kepada wartawan, Kamis (8/6).
Lebih lanjut, Royce menyampaikan, kondisi mayat saat ditemukan dalam keadaan utuh, tidak termutilasi.
"Iya utuh," ucapnya.
Informasi yang beredar laporan orang hilang itu bernama Angelina Natania atau AN (20) seorang mahasiswi Perguruan Tinggi Swasta asal Surabaya.
Ia dilaporkan hilang sejak Jumat (5/5) saat berpamitan kuliah. Saat itu, ia membawa mobil Mitsubishi Xpander berwarna abu-abu.
Mayat Ditemukan dalam Kondisi Membusuk
Petugas Taman Hutan Raya (Tahura) Raden Soerjo dikejutkan dengan penemuan mayat dalam jurang sedalam 20 meter di kawasan Gajah Mungkur, Kecamatan Pacet, Mojokerto, Rabu (7/6).
ADVERTISEMENT
Mayat yang berada dalam sebuah koper dibungkus kain putih itu tersangkut di sebuah pohon di jurang sisi timur jalan alternatif Mojokerto-Batu.
Salah satu petugas Tahura Raden Soerjo, Ali Sodikin, mengatakan mayat tersebut telah dievakuasi pihaknya bersama petugas gabungan Polri-TNI.
"Kondisinya sudah membusuk, mengeluarkan bau menyengat. Mayat di dalam koper dibungkus karung putih," ujar Ali kepada wartawan, Rabu (7/6).
Ali menyampaikan penemuan mayat itu berawal dari informasi Polrestabes Surabaya. Mereka bilang ada mayat korban pembunuhan yang dibuang di jurang tersebut.
"Informasi dari korlap diminta stand by menunggu ada (tim) Polrestabes Surabaya mau ke Gajah Mungkur katanya ada pembuangan mayat," ucapnya.
Petugas lain, Sugeng, menerangkan sebenarnya petugas sudah mengetahui ada bungkusan putih di jurang itu sejak Sabtu (3/6). Namun, petugas mengira itu bungkusan sampah.
ADVERTISEMENT
"Kemarin (Sabtu 3/6) pas patroli sudah melihat itu. Tapi kami kira itu sampah," terangnya.
Sementara, mayat mahasiswi itu diduga korban pembunuhan. Kapolsek Pacet AKP Amat mengatakan tersangka sudah ditangkap.
"Tersangka di Polrestabes. TKP (pembunuhannya) tidak di sini (tempat penemuan mayat), di sini lokasi pembuangan saja. Ada pengakuan dari pelaku," kata Amat.