MbS Jelaskan soal Kasus Kematian Jamal Khashoggi kepada JK

1 Desember 2018 11:05 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Wakil presiden, Jusuf kalla (kiri) saat berbincang dengan Putra Mahkota Arab Saudi Mohammed bin Salman. (Foto: dok jubir wapres husain abdullah)
zoom-in-whitePerbesar
Wakil presiden, Jusuf kalla (kiri) saat berbincang dengan Putra Mahkota Arab Saudi Mohammed bin Salman. (Foto: dok jubir wapres husain abdullah)
ADVERTISEMENT
Putra Mahkota Arab Saudi Mohammed bin Salman membahas terbunuhnya jurnalis Jamal Khashoggi saat bertemu Wakil Presiden Jusuf Kalla di Argentina, Jumat (30/11). Mereka bertemu di sela KTT G20.
ADVERTISEMENT
Khashoggi terbunuh di dalam gedung Konsulat Arab Saudi di Istanbul pada 2 Oktober lalu. Kepada JK, MbS menyatakan orang-orang yang terlibat pembunuhan itu telah diproses hukum.
"MbS menyampaikan kepada JK bahwa terkait isu meninggalkan wartawan Jamal Khashoggi. Putra Mahkota menjelaskan bahwa saat ini pross hukum terus berjalan dan sekitar 11 orang sudah ditangkap terkait kasus tersebut," sebut keterangan Tim Media Wapres, Sabtu (1/12).
Selain soal Khashoggi, JK dan MbS juga membicarakan percepatan pembangunan kilang minyak investasi Saudi di Cilacap.
Nama MbS menjadi sosok sentral dalam kasus terbunuhnya Khashoggi. Dia berulang kali dituding sebagai otak tewasnya kolumis Washington Post.
Khashoggi semasa hidup dikenal luas sebagai jurnalis pengkritik rezim Saudi terutama kebijakan-kebijakan MbS.
ADVERTISEMENT
Meski kerap terseret, dari investigasi internal Saudi, MbS dinyatakan tak tahu apa-apa soal terbunuhnya Khashoggi di gedung konsulat Saudi.