Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Menlu Retno Bagikan Cerita Umrah, Ada Doa Khusus untuk Palestina
10 November 2023 7:10 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Menlu Retno Marsudi membagikan pengalamannya umrah di Masjidil Haram, Makkah, di akun Instagramnya, Jumat (10/11). Ibadah ini dilakukan di tengah kesibukan menjalankan tugas negara di Timur Tengah.
ADVERTISEMENT
"Alhamdullilah masih ada kesempatan untuk umrah #throwback 7/11/2023," tulis Retno.
"Satu diantara beberapa doa adalah untuk Palestina," sambungnya. Dalam video yang diunggah, tampak Retno sedang melalukan tawaf dan sai dan berdoa. Sebagai pejabat negara, Retno dikawal oleh aparat keamanan Masjidil Haram berbaju loreng.
Retno pekan ini berada di Jeddah untuk berbicara pada International Conference on Women in Islam di Jeddah — sekitar 1,5 jam dari Makkah.
"Saat ini, ribuan perempuan Palestina di Gaza menderita. Kita tidak boleh melupakan penderitaan mereka," kata Menlu dalam pidatonya pada acara 6-7 November ini.
Setelah dari Arab saudi, Retno akan terbang ke Abu Dhabi, UEA, untuk menghadiri kegiatan lainnya.
Seiring memanasnya konflik Israel-Hamas yang dipicu penjajahan Israel pada Palestina sejak 1948, Retno semakin sibuk melakukan lobi-lobi untuk mengakhiri kekerasan di Gaza yang sering disebut sebagai genosida itu.
ADVERTISEMENT
Pada 18 Oktober, Menlu ke Jeddah untuk menghadiri pertemuan tingkat menteri negara-negara Organisasi Kerja Sama Islam (OKI). Juga sidang-sidang di PBB di New York.
Retno berulang kali secara tegas menyatakan dukungan Indonesia ke Palestina dan mengecam Barat yang tidak bereaksi atas krisis kemanusiaan yang terjadi di Gaza. Retno juga sempat hadir dan membacakan puisi di acara Aksi Bela Palestina di Monas 5 November yang diikuti sekitar 2 juta warga.
Retno nantinya juga mendampingi Presiden Jokowi menghadiri KTT OKI khusus membahas Gaza di Riyadh, Minggu (12/10). Jokowi terbang dari Jakarta pada Sabtu (11/10).