Menlu Retno Ungkap 4 Prioritas RI saat Pimpin G20 pada Tahun 2022

29 Juni 2021 10:48 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi. Foto: Kemlu RI
zoom-in-whitePerbesar
Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi. Foto: Kemlu RI
ADVERTISEMENT
Menlu Retno Marsudi mengungkapkan 4 prioritas presidensi Indonesia pada G20 mendatang. G20 adalah kelompok 19 negara dengan perekonomian besar di dunia ditambah dengan Uni Eropa.
ADVERTISEMENT
Indonesia akan menjadi ketua G20 pada tahun 2022 menggantikan Italia. Jabatan tersebut akan dijabat Indonesia selama satu tahun penuh.
Menurut Retno, ada empat hal yang jadi prioritas Indonesia. Keempat hal itu sesuai dengan tantangan yang dihadapi dunia saat ini.
"Produktivitas, resilience atau ketahanan, sustainaibility dan kemitraan atau enabling environment, serta global leadership atau kepemimpinan global," ucap Retno menjelaskan 4 empat prioritas Indonesia lewat konferensi pers virtual dari Italia, Selasa (29/6/2021).
"Indonesia akan mendorong terciptanya lingkungan yang kondusif bagi pembangunan yang berkelanjutan, inklusif dan hijau, termasuk melalui penguatan ekonomi digital, pemberdayaan perempuan dan pemuda," sambung dia.
Saat ini, Retno berada di Italia untuk menghadiri pertemuan antarmenteri negara G20. Di sela kegiatan resmi G20, Retno menggelar pertemuan bilateral dengan beberapa menteri luar negeri negara sahabat.
ADVERTISEMENT
Retno menyampaikan soal prioritas Indonesia saat menjadi ketua G20 2022. Seluruh menlu yang ditemui Retno di Italia menyambut baik paparan prioritas tersebut.
"Saya berbesar hati karena seluruh negara yang saya temui menyatakan dukungan kuat mereka bagi keberhasilan Presidensi G20 Indonesia," tegas Retno.