Minuman Alkohol untuk Muhammad dan Maria di Holywings: Dua Nama yang Diagungkan

24 Juni 2022 14:05 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
5
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi minuman keras (miras). Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi minuman keras (miras). Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Muhammad dan Maria menjadi dua nama yang digunakan oleh Holywings dalam promosi minuman beralkohol mereka. Bagi mereka yang memiliki nama itu, Holywings akan memberikan secara cuma-cuma satu botol minuman beralkohol berjenis gin bermerek Gordon's.
ADVERTISEMENT
Dalam poster yang beredar, promosi itu berlaku setiap hari Kamis. Laki-laki bernama Muhammad akan mendapat Gordon's Dry Gin, sementara perempuan bernama Maria mendapat sebotol Gordon's Pink.
Promosi itu kemudian dikecam oleh publik. Bahkan organisasi seperti tim Himpunan Advokat Muda Indonesia sudah melaporkan Holywings ke polisi. Laporan tersebut teregistrasi dengan nomor LP/B/3135/VI/2022/SPKT/Polda Metro Jaya, tertanggal 24 Juni 2022. Dalam laporan tersebut, Holywings disangkakan melanggar Pasal 156 A KUHP dan Pasal 28 A ayat 2 juncto Pasal 45 Ayat 2 UU ITE.
"Adanya dugaan penistaan agama yang kami duga dilakukan oleh salah satu manajemen kafe yang sedang viral saat ini di media sosial," ujar pengacara Sunan Kalijaga dari Himpunan Advokat Muda Indonesia usai melapor ke polisi, Jumat (24/6).
ADVERTISEMENT
Sunan Kalijaga mengatakan, promosi yang dilakukan Holywings menurutnya telah melukai umat Islam dan Kristen.
"Kami sangat menyayangkan promo tersebut yang jelas-jelas terpampang nyata melukai hati umat Muslim dan Nasrani," katanya.
Holywings promo minuman alkohol gratis bagi pemilik nama Muhammad dan Maria. Foto: Dok. Istimewa
Penggunaan nama Muhammad dan Maria dianggap melecehkan agama. Belakangan Holywings meminta maaf dan telah mencabut promosi itu.
Lantas mengapa penggunaan nama itu memicu kemarahan, utamanya umat Islam?

Muhammad

Muhammad merupakan seorang nabi dan rasul terakhir umat Islam. Ia lahir pada tahun 540 Masehi atau Tahun Gajah di Makkah, kini Arab Saudi. Ayahnya bernama Abdullah sedangkan ibunya bernama Aminah.
Memasuki usia dewasa, Muhammad bekerja sebagai pedagang. Pada usia 40 tahun Muhammad menerima wahyu pertama sebagai utusan Allah.
Kemudian, Nabi Muhammad mulai berdakwah secara terbuka, menyatakan keesaan Allah dan menyerukan agar masyarakat Makkah meninggalkan sesembahan selain Allah, praktik yang lazim terjadi saat itu. Nabi Muhammad menerima wahyu secara berangsur-angsur hingga wafat pada usia 63 tahun.
ADVERTISEMENT
Nama Muhammad berasal dari kata hammada, yang dalam bahasa Arab artinya adalah ucapan syukur, puji, dan terima kasih. Mengutip buku Nama-Nama Islami nan Indah untuk Anak Anda oleh Ahmad Rofi' Usmani, secara harfiah nama Muhammad memiliki arti “yang terpuji”.
Jemaah berziarah di makam Nabi Muhammad SAW di kompleks Masjid Nabawi. Foto: wmn.gov.sa
Nabi Muhammad merupakan nabi yang dimuliakan dan menjadi suri teladan. Banyak orang Islam menamakan anaknya dengan nama Muhammad dengan harapan bisa mengikuti kemuliaan akhlaknya.
Tak ayal, penyandingan nama Muhammad dengan promosi minuman beralkohol memicu kemarahan. Apalagi Islam mengharamkan minuman keras.

Maria

Maria diyakini sebagai ibu dari Yesus menurut Alkitab Perjanjian Baru yang dipercaya oleh umat Kristen dan Katolik. Maria juga diyakini sebagai ibu dari Nabi Isa menurut Al-Quran yang dipercaya oleh umat Islam.
ADVERTISEMENT
Maria diyakini oleh penganut Kristen, tinggal di Kota Nazareth. Pada suatu hari, malaikat memberi tahu kepada Maria bahwa ia akan menjadi Ibu dari Mesias yang dijanjikan Tuhan, dengan cara mengandungnya melalui mukjizat dari Roh Kudus.
Saat sedang hamil melewati Kota Betlehem, Maria yang merasakan ingin melahirkan kemudian pergi ke sebuah kandang domba. Di tempat itulah, Maria diyakini melahirkan seorang anak sulung bernama Yesus Kristus, yang kemudian hari dipercaya sebagai penyebar agama Kristen.
Suasana Misa Natal di Gereja Katedral, Jakarta Pusat, Selasa (24/12). Foto: ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay
Muhammad dan Maria menjadi dua di antara nama-nama paling populer yang diberikan orang tua kepada anaknya di dunia.