Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Pemilu Jerman Hari Ini: Warga Bersiap Tentukan Pengganti Angela Merkel
26 September 2021 14:25 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Warga Jerman akan menentukan pengganti Kanselir Angela Merkel melalui pemilu yang digelar pada Minggu (26/9). Lebih dari 60 juta warga berusia di atas 18 tahun terdaftar sebagai pemilih di negara tersebut.
ADVERTISEMENT
TPS di Jerman mulai dibuka pukul 08.00 hingga 18.00 waktu setempat. Usia penutupan TPS, pilihan warga akan menentukan masa depan politik Jerman dan sosok yang akan menggantikan Merkel.
"Sangat penting siapa yang berkuasa," ujar Merkel jelang pemilu dikutip dari BBC, Minggu (26/9).
BBC melaporkan banyak ketidakpastian dalam pemilu kali ini. Meski begitu, sejumlah warga telah menggunakan hak pilihnya.
Dalam jajak pendapat sebelumnya, suara mayoritas berganti-ganti. Mulai dari partai konservatif CDU, lalu digantikan oleh Partai Hijau. Kemudian, mendadak Social Democratic Party of Germany (SPD) merajai jajak pendapat tersebut.
Tiga kandidat kanselir
Masing-masing partai dari CDU, SPD, dan Partai Hijau telah mengumumkan kandidat kanselir yang akan menggantikan Merkel.
ADVERTISEMENT
Dari SPD, ada Olaf Scholz yang merupakan wakil Merkel. Ia dinilai bisa melanjutkan kebijakan pemerintah sekarang.
Sementara itu, dari CDU atau kubu konservatif, ada Armin Laschet. Pria ini berasal dari partai yang sama dengan Merkel. Dalam dukungannya di Kota Aachen, Armin disebut sebagai sosok yang tepat untuk stabilitas Jerman.
Kemudian ada Annalena Baerbock dari Partai Hijau. Isu lingkungan seperti perubahan iklim menjadi peluang bagi partai ini untuk menarik suara. Hanya saja, popularitas Baerbock merosot jelang pemilu.
Sistem pemilu
Jerman menganut gaya representasi proporsional dalam pemilu. Apa artinya? Setiap pemegang hak pilih memiliki dua suara. Suara pertama digunakan untuk memilih wakil rakyat di daerahnya. Total ada 299 daerah.
ADVERTISEMENT
Suara kedua adalah untuk memilih partai yang nantinya akan menentukan susunan parlemen, Bundestag. Setelah itu, anggota parlemen berdasarkan partai mayoritas (pemenang) akan memilih kanselir.
Total ada 47 partai yang mengikuti pemilu tahun ini. Untuk memenangkan perwakilan di parlemen partai harus melewati ambang batas 5 persen atau memiliki tiga kandidat yang dipilih secara langsung.