Pesan Khusus Panglima TNI Untuk Perwira Millenial: Waspada Hoaks

16 Juli 2020 18:03 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto melantik dan mengambil sumpah 208 Perwira Prajurit Karier TNI Tahun 2020 di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur. Foto: Dok. Puspen TNI
zoom-in-whitePerbesar
Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto melantik dan mengambil sumpah 208 Perwira Prajurit Karier TNI Tahun 2020 di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur. Foto: Dok. Puspen TNI
ADVERTISEMENT
Sebanyak 208 Perwira Karier baru saja dilantik oleh Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto di Mabes TNI Cilangkap. Kepada mereka, yakni para perwira millenial, Hadi memiliki pesan khusus untuk menghadapi tugas di masa yang akan datang.
ADVERTISEMENT
"Sebagai perwira milenial, saudara harus dapat menganalisa info yang beredar. Bangun kesadaran lingkungan sekitar, waspada hoaks yang memecah belah bangsa yang Bhinneka Tunggal Ika," kata Hadi seperti ditayangkan di kanal YouTube Puspen TNI, Kamis (16/7).
Hadi sadar, revolusi industri 4.0 yang memiliki karakteristik global sangat tergantung dengan internet. Dan internet memiliki dampak besar bagi kehidupan manusia. Pesan bisa sangat tersebar dengan cepat.
Pelantikan 208 Perwira Prajurit Karier TNI Tahun 2020 di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur, Kamis (16/7/2020). Foto: Dok. Puspen TNI
Namun sisi negatifnya, banyak pesan hoaks tak bertanggung jawab yang dapat memecah belah bangsa. Bahkan yang paling parah membahayakan kepentingan nasional.

Panglima TNI Minta Perwira Milenial Adaptif dengan Perubahan

Oleh karena itu, Hadi meminta agar para perwira milenial ini dapat beradaptasi dengan pembaharuan informasi di dunia maya.
ADVERTISEMENT
"Diperlukan personel dan organisasi TNI yang adaptif yang mampu menjawab tantangan dan perubahan yang begitu cepat," kata Hadi.
Tantangan yang akan dihadapi para perwira tersebut bakal kompleks, karena menyangkut teknologi komunikasi dan informasi. Maka profesionalitas prajurit menjadi poin utama agar TNI bisa mengatasi persoalan tersebut.
"Saudara tidak boleh larut dan dapat memberi arahan yang jelas pada anggota satuan," tutup Hadi.