Pilot Susi Air Bebas: Dijemput Pakai Helikopter di Kampung Yuguru Nduga

21 September 2024 11:06 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mark Mehrtens Pilot Susi Air usai di bebaskan oleh OPM. Foto: Dok. Humas Satgas Damai Cartenz
zoom-in-whitePerbesar
Mark Mehrtens Pilot Susi Air usai di bebaskan oleh OPM. Foto: Dok. Humas Satgas Damai Cartenz
ADVERTISEMENT
Pilot Susi Air Phillip Mehrtens akhirnya bebas. Dia dijemput langsung oleh Tim Gabungan TNI-Polri yang tergabung dalam Satgas Damai Cartenz 2024.
ADVERTISEMENT
Kaops Damai Cartenz 2024 Brigjen Pol Dr Faizal Ramadhani membenarkan pembebasan tersebut. Menurut dia, Philip bisa bebas setelah Satgas Damai Cartenz menggunakan upaya pendekatan melalui soft approach. Melalui tokoh agama, tokoh gereja, tokoh adat, hingga keluarga dekat Egianus Kogoya.
Pembebasan dilakukan pada hari ini Sabtu (21/09). Philip berhasil dibebaskan dan dijemput oleh tim gabungan bertempat di Kampung Yuguru, Distrik Maibarok, Kab Nduga.
"Menggunakan helikopter," ujar Kasatgas Humas Operasi Damai Cartenz 2024 AKBP Bayu Suseno dalam keterangannya.
Philip kemudian langsung diterbangkan menuju Mako Brimob Batalyon B/Timika. Saat ini, Philip sedang menjalani pemeriksaan medis.
"Secara umum pilot Philip dalam keadaan sehat walaupun beberapa waktu lalu pilot Philip mengalami sakit asma. Namun saat ini kondisinya sudah membaik," kata Bayu.
ADVERTISEMENT