Respons Ganjar Diajak Prabowo Bersaing Sehat di Pilpres 2024: Ya Iyalah

29 Juli 2023 18:31 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
8
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Prabowo Subianto berpelukan dengan Ganjar Pranowo saat bertemu di acara Belajaraya 2023 Pos Bloc, di Jakarta Pusat, Sabtu (29/7/2023). Foto: Thomas Bosco/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Prabowo Subianto berpelukan dengan Ganjar Pranowo saat bertemu di acara Belajaraya 2023 Pos Bloc, di Jakarta Pusat, Sabtu (29/7/2023). Foto: Thomas Bosco/kumparan
ADVERTISEMENT
Bacapres PDIP, Ganjar Pranowo, merespons ajakan Bacapres Gerindra, Prabowo Subianto, untuk bersaing secara sehat di Pilpres 2024. Ia menyebut pilpres sudah seharusnya dilaksanakan dengan sehat dan tanpa hoaks.
ADVERTISEMENT
"Ya iyalah. Kita harus bersaing, ya kita kalau harus bersaing ya harus bersaing sehat. Maka dari dulu kita enggak mau ada politik identitas, ada hoaks, kan itu sehat. Ya terima kasih kalau semua sudah sadar," kata Ganjar kepada wartawan di Pos Bloc, Jakarta Pusat, Sabtu (29/7).
Ganjar menyebut hubungannya dengan Prabowo sangat baik. Apa lagi, ia pernah menjadi timses duet Megawati Soekarnoputri-Prabowo di Pilpres 2009.
Menhan Prabowo Subianto berjabat tangan dengan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo di Bandara Adi Soemarmo, Senin (24/7/2023). Foto: Laily Rachev/Biro Pers Sekretariat Presiden
"Saya kan pernah menjadi timsesnya Pak Prabowo dulu. Jadi masa terus jelek-jelekan, enggak lah," tutup dia.
Prabowo sendiri menuturkan, dirinya masih berhubungan baik dengan Ganjar dan akan bersaing sehat di Pilpres 2024.
"Ya tadi ketemu (sama Ganjar). Baik, saya hubunganya baik dengan beliau, kita bersaing dengan sehat, bersaing dengan semangat," kata Prabowo usai acara yang sama dengan Ganjar.
ADVERTISEMENT
"Bersaing dengan kekeluargaan, persaudaraan bahwa politik di Indonesia harus politik kekeluargaan, politik di antara saudara," lanjut Menhan itu.