Sandi soal Temuan Ribuan C1 di Menteng: Diusut Saja

7 Mei 2019 14:27 WIB
comment
5
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sandiaga Uno saat Pelatihan Oke Oce di RPTRA Mutiara Sumur Batu, Jakarta Pusat. Foto: Ferry Fadhlurrahman/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Sandiaga Uno saat Pelatihan Oke Oce di RPTRA Mutiara Sumur Batu, Jakarta Pusat. Foto: Ferry Fadhlurrahman/kumparan
ADVERTISEMENT
Cawapres nomor urut 02, Sandiaga Uno, angkat bicara soal temuan ribuan salinan C1 di Menteng, Jakarta Pusat, pada Senin (6/5).
ADVERTISEMENT
Sandi mempersilakan Bawaslu untuk mengusut ribuan salinan C1 dari 13 kabupaten/kota di Jawa Tengah itu.
“Diusut saja, mengikuti proses dan harus adil seadil-adilnya,” ujar Sandi di RPTRA Mutiara Sumur Batu, Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (7/6).
Ia menambahkan bila memang C1 yang ditemukan merupakan kecurangan, maka harus diproses sesuai dengan aturan perundang-undangan. Termasuk apabila C1 tersebut menguntungkan 02.
Kordiv SDM Bawaslu Jakarta Pusat (kiri) saat menemukan tumpukan C1 di Menteng. Foto: Efira Tamara/kumparan
“Harus dipastikan bahwa semua laporan diproses melalui jalur yang sesuai perundang-undangan. Jangan hanya yang menguntungkan 01, tapi juga yang menguntungkan 02. Supaya pemilu yang jujur dan adil terlaksana dengan baik,” jelasnya.
Diketahui sebelumnya Bawaslu DKI Jakarta mengatakan ribuan C1 yang ditemukan itu diduga menguntungkan 02. Sebab hasil di form C1 tersebut berbeda dengan real count KPU.
ADVERTISEMENT
Nama pengirim di C1 yang ditemukan itu juga tertulis nama Ketua Seknas Prabowo-Sandi, M Taufik. Akan tetapi hal itu dibantah Taufik.