Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Sandiaga Pamitan dan Ucapkan Selamat kepada Mereka yang Dipanggil oleh Prabowo
15 Oktober 2024 16:30 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Sandiaga Uno pamitan sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf). Hal ini karena jabatannya akan berakhir per tanggal 20 Oktober 2024. Ia juga memohon maaf atas kinerjanya selama ini.
ADVERTISEMENT
"Saya berpamitan karena tanggal 20 saya selesai tugas di Kemenparekraf, saya mengucapkan terima kasih pada seluruh pihak, insan, terutama masyarakat Jatim," ujar Sandiaga di acara East Java T&T Discussion di Vasa Hotel Surabaya, Selasa (15/10).
"Dan saya dari lubuk hati yang paling dalam memohon dibukakan pintu maaf jika ada salah dan khilaf selama bertugas," lanjutnya.
Selain itu, ia juga mengucapkan selamat kepada para tokoh calon menteri, wakil menteri dan kepala badan yang dipanggil ke rumah presiden terpilih Prabowo di Kertanegara.
"Saya kebetulan hari ini ada di Surabaya dan saya ucapkan selamat kepada teman-teman yang dipanggil ke Kertanegara, meraka adalah tokoh-tokoh bangsa yang sangat luar biasa, jadi di tangan mereka lah, di pundak mereka lah tanggung jawab membangun Indonesia emas 2045, dan saya melihat tokoh-tokohnya sangat memiliki kapabilitas dan juga sangat memiliki kredibilitas," ucapnya.
ADVERTISEMENT
Sandi mengaku bahwa dirinya tidak dipanggil ke Kertanegara bersama dengan tokoh-tokoh lainnya.
"Hari ini kalau tidak salah hari terakhir (para tokoh dipanggil ke Kertanegara), saya ada di Jawa timur sampai selesai," kata Sandi.