SBY Bakal Manggung di Pestapora pada September 2024

3 Juli 2024 15:38 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) Pemilu 2024 di TPS 016 Kelularah Ploso, Pacitan, Jawa Timur, Rabu (14/2/2024). Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) Pemilu 2024 di TPS 016 Kelularah Ploso, Pacitan, Jawa Timur, Rabu (14/2/2024). Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrat, Ossy Dermawan, membenarkan bahwa presiden ke-6 Republik Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) bakal tampil dalam pagelaran festival musik Pestapora.
ADVERTISEMENT
"Memang benar Bapak SBY direncanakan memenuhi undangan dari penyelenggara Pestapora untuk tampil dalam event besar tahunan tersebut," kata Ossy saat dikonfirmasi, Rabu (3/7).
SBY sebagai penampil di poster Pestapora yang dinggah 3 Juli 2024 Foto: Instagram/@pestapora
Ossy menuturkan SBY akan manggung di festival tersebut pada bulan September 2024.
"Rencana dilaksanakan pada bulan September 2024," ucap dia.
Lebih jauh, Ossy belum dapat memastikan lagu apa yang nantinya akan dinyanyikan oleh Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat itu. Ia menyebut saat ini masih dipersiapkan.
"Masih disiapkan. Mungkin 2-3 lagu. Tapi kita lihat nanti ya," ujar Ossy.
Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono atau SBY memberikan pidato pada acara Demokrat Menyapa Rakyat di Karanganyar, Jateng, Kamis (25/1/2024). Foto: Youtube/Agus Yudhoyono
Nama SBY tertulis di deretan guest star atau penampil tamu di konser musik Pestapora 2024.
Berdasarkan unggahan resmi akun Instagram @pestapora, Selasa (3/7), nama SBY muncul di poster bersama ratusan artis lain. Pesta musik ini akan digelar pada 20, 21, dan 22 September 2024 di Jakarta.
Presiden SBY (kanan, duduk) bermain gitar, memberikan kejutan kepada Presiden Rusia Vladimir Putin yang sedang berulang tahun sebelum retreat para pemimpin APEC di Bali, Senin ( 7/10/2013). Foto: Twitter/SBYudhoyono

SBY Jago Menyanyi dan Bermusik

SBY selama ini memang dikenal jago bermusik, termasuk menyanyi dan menulis lagu. Beberapa album yang telah dirilis selama dan setelah masa jabatan presidennya.
ADVERTISEMENT
Album-albumnya, seperti "Rinduku Padamu" dan "Evolusi," berisi lagu-lagu yang menggambarkan pengalaman pribadi, rasa cinta tanah air, dan pesan-pesan moral.
Dia juga pernah memberi lagu kejutan kepada Presiden Rusia Vladimir Putin yang berulang tahun pada 7 Oktober 2013, sebelum retreat para pemimpin APEC di Bali.