Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Seberapa Besar Rangkaian Teror Bom Pager di Lebanon?
18 September 2024 16:05 WIB
ยท
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Ledakan 5 ribu pager mengguncang Lebanon pada Selasa (18/9). Hizbullah menuduh mata-mata Israel, Mossad, sebagai dalang di balik teror tersebut.
ADVERTISEMENT
Kantor berita Reuters merangkum sejumlah laporan mengenai ledakan, yang menewaskan sembilan orang dan melukai nyaris 3 ribu orang tersebut.
Dari keterangan otoritas setempat, ledakan terjadi sekitar pukul 15.30. Lokasi ledakan berada di pinggiran selatan pinggiran ibu kota Beirut, Dahiyeh dan lembah Bekaa.
Lokasi ledakan dikenal sebagai basis Hizbullah. Partai politik Lebanon itu punya kebijakan anti-Israel. Hizbullah turut mendukung perlawanan Hamas terhadap Israel di Gaza.
Adapun, ledakan pager terjadi kurang lebih satu jam. Saksi mata dan penduduk setempat bahkan mendengar suara ledakan sampai pukul 16.30.
Sejumlah sumber keamanan menyebut, ledakan mayoritas terjadi sesaat usai pager berbunyi.
Seberapa Besar Ledakan
Kantor berita Reuters menyelidiki kekuatan ledakan dari dua klip video terkait rangkaian teror itu. Mereka melihat kekuatan ledakan relatif terkendali.
ADVERTISEMENT
Sebab, dari sebuah video di swalayan nampak yang menderita luka hanya orang pemakai pager dan individu di dekatnya.
Adapun, laporan luka dari rumah sakit-rumah sakit di Lebanon, korban ledakan pager menderita luka di wajah, jari hilang sampai luka menganga di pinggul tempat pager diletakkan.
Ledakan-ledakan pager juga tidak menyebabkan kerusakan besar pada bangunan atau pun memicu kebakaran.