Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Survei: Hanya 24,9% Warga Tonton Debat, Ridwan Kamil-Uu Diunggulkan
12 Mei 2018 1:55 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:09 WIB
ADVERTISEMENT
Lembaga Populi Center merilis survei elektabilitas calon gubernur-wakil gubernur di Pilgub Jawa Barat 2018 . Dalam rilis tersebut, rupanya hanya 24,9 persen warga Jawa Barat yang menyaksikan debat Pilgub Jabar 2018, sedangkan 54,3 persen mengaku tidak menonton.
ADVERTISEMENT
Dari 24,9 persen tersebut, Ridwan Kamil -Uu Ruzhanul Ulum dianggap sebagai pasangan yang paling memahami permasalahan di Jawa Barat dengan presentase 12,3 persen. Sementara, pasangan Deddy Mizwar-Dedi Mulyadi menempati posisi kedua dengan persentase 9 persen.
Program milik Kang Emil-Uu juga dinilai paling jelas dan paling mungkin menjadi solusi bagi seluruh masalah yang ada di Jawa Barat. Sementara, di kategori ini, pasangan TB Hasanuddin-Anton Charliyan menduduki posisi paling buncit dari keempat paslon yang ada.
Kang Emil-Uu juga dinilai paling mampu dalam menjelaskan visi-misi, serta berpenampilan paling menarik sepanjang debat. Secara keseluruhan, pasangan ini dianggap paling unggul dalam debat yang digelar pada 28 Maret 2018 lalu dengan presentasi 14 persen, disusul oleh Deddy Mizwar-Deddy Mulyadi (11 persen), Sudrajat-Ahmad Syaikhu (2,3 persen), dan TB Hasanuddin-Anton Charliyan (2 persen).
ADVERTISEMENT
Peneliti Populi Center, Rafif Pamenang Imawan, menyebutkan secara keseluruhan memang Emil-Uu konsisten unggul. Namun, ia menilai sejak survei terakhir yang dilakukan pada Januari 2018 lalu, elektabilitas pasangan ini cenderung flat.
"Angka Ridwan Kamil-Uu Ruzhanul dan Deddy Mizwar-Dedi Mulyadi cenderung flat atau tidak ada pergerakan sejak bulan Januari 2018," ungkap Rafif, dalam keterangan tertulis, Jumat (11/5).
Survei tersebut digelar pada 22-30 April 2018 dengan 800 responden di Jawa Barat yang dipilih secara acak. Survei ini memiliki tingkat kepercayaan 95 persen dengan margin of error 3,39 persen.
Memang, jika dilihat dari survei Populi sebelumnya, Emil-Uu konsisten berada di urutan pertama disusul Deddy Mizwar-Dedi Mulyadi. Sedang, dua paslon lain, meski terpaut cukup jauh, namun mengalami peningkatan yang cukup signifikan.
ADVERTISEMENT
"Meski ada peningkatan, namun angka elektabilitas mereka masih lebih jauh dibanding pasangan RINDU dan Duo-DM," lanjutnya.