Tangan Pemuda Putus Saat Tawuran di Flyover Pasar Rebo, 4 Orang Ditangkap

29 Januari 2024 10:54 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
Ilustrasi korban tawuran Foto: Muhammad Faisal Nu'man / kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi korban tawuran Foto: Muhammad Faisal Nu'man / kumparan
ADVERTISEMENT
Polisi menangkap 4 orang yang diduga terlibat pengeroyokan dengan senjata tajam, dalam tawuran yang menyebabkan tangan seorang pemuda putus.
ADVERTISEMENT
Peristiwa itu terjadi pada Minggu (28/1) subuh di flyover Pasar Rebo, Jakarta Timur.
Kapolres Jakarta Timur, Kombes Pol Nicholas Ary Lilipaly mengatakan 4 orang telah ditangkap. Mereka masih memburu pelaku lainnya.
"Pelaku baru 4 orang ditangkap. Sebagian lagi masih DPO. Masih banyak di atas 3 (jumlah pelaku yang masih diburu)," ujar Nicholas kepada wartawan, Senin (29/1).
Nicholas menyebut, peristiwa itu merupakan tawuran antar pemuda, mulai dari yang masih berstatus pelajar, yang lulus, hingga yang putus sekolah.
Korban sendiri merupakan pelajar kelas XII SMA. Kini ia dirawat di RS Polri, Kramat Jati, atas luka berat yang dideritanya. Polisi menyebut, tangan kanan korban putus akibat sabetan benda tajam.
"Tangan kanan korban putus pada pergelangan tangan dan sedang dioperasi penyambungan kembali. Telapak tangan kiri korban juga hampir putus dan juga sedang dioperasi di RS Polri Bhayangkara RS Soekamto," tuturnya.
ADVERTISEMENT
Peristiwa ini viral di media sosial, salah satunya pada akun X bernama @AkiSukidi2.
Terlihat di sana korban yang mengenakan jaket hoodie putih itu terjatuh saat mencoba melarikan diri dari amukan lawan bersama rombongannya. Akan tetapi karena terjatuh, dirinya langsung jadi bulan-bulanan lawannya.
Ada yang terlihat membacoknya dengan sajam seperti celurit dan memukulinya dengan bambu panjang. Korban ditinggalkan usai ada yang berteriak bahwa tangannya putus.