Taruna STIP yang Tewas di Tangan Senior Diduga Dianiaya di Kamar Mandi

3 Mei 2024 20:21 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP). Foto: Jonathan Devin/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP). Foto: Jonathan Devin/kumparan
ADVERTISEMENT
Polisi telah menerima informasi mengenai tewasnya P (19) taruna tingkat 1 Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP), Marunda, Cilincing, Jakarta Utara, Jumat (3/5) pagi. P diduga dianiaya oleh senior tingkat 2 hingga tak sadarkan diri hingga meninggal dunia.
ADVERTISEMENT
Kapolres Metro Jakarta Utara, Kombes Pol Gidion Arif Setyawan mengatakan, dugaan penganiayaan ini terjadi saat kegiatan pagi, sekitar pukul 08.00 WIB.
Penganiayaan terjadi di dalam kamar mandi, terekam CCTV sekolah.
"Saya rasa CCTV cukup clear untuk menceritakan peristiwa itu, yang dari salah satu kamar mandi," ujar Gidion dalam keterangannya.
Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP). Foto: Jonathan Devin/kumparan
Ia mengatakan, dugaan penganiayaan di dalam kamar mandi ini bukan bagian dari kegiatan pagi yang dilakukan sekolah. Namun murni inisiatif sendiri dari para pelaku.
"Artinya ini kegiatan yang tidak dilakukan secara resmi oleh lembaga, ini kegiatan perorangan mereka, jadi tidak dilakukan secara terstruktur atau kurikulum, ini kegiatan inisiasi dari para siswa," ungkap Gidion.
P sempat dibawa ke klinik sekolah akibat tak sadarkan diri usai dianiaya. Setelah itu, siswa 19 tahun ini dilarikan ke RS Tarumajaya, namun nyawanya tak terselamatkan.
ADVERTISEMENT
Saat ini jenazahnya telah dibawa ke RS Polri Kramat Jati untuk pemeriksaan visum.